Football

Skuad Lengkap, Persija Jakarta Janji Berikan yang Terbaik di Liga 1

Persija Jakarta sudah melengkapi skuad mereka dengan berkekuatan 30 pemain untuk mengarungi Liga 1 2024/2025. Pelatih Carlos Pena akan memimpin delapan pilar asing plus 22 pemain lokal.

Kiper asal Brazil, Carlos Eduardo, menjadi puzzle terakhir dalam komposisi skuad Persija musim ini. Carlos Pena berharap dengan komposisi skuad seperti ini bisa menunjukkan permainan terbaik di lapangan.

BACA JUGA: PSSI RIlis Daftar Harga Tiket Indonesia Vs Australia

“Kami sudah melewati masa persiapan yang baik dan mengawali awal musim dengan hasil positif. Sekarang saatnya kami bersaing di kompetisi,” katanya di lansir situs resmi klub.

“Tim pelatih, seluruh ofisial, dan para pemain akan menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam latihan dan pertandingan. Kami mohon dukungan Jakmania,” tambahnya.

Hal senada diungkapkan striker senior Persija, Marko Simic. “Saya berharap musim ini akan jadi jadi musim yang bagus untuk kami. Semoga tahun ini berjalan dengan luar biasa untuk Persija dan Jakmania,” tuturnya.

Daftar Lengkap Pemain Persija:

Kiper: Andritany Ardhiyasa, Carlos Eduardo, Adre Arido Geovani, Muhamad Hafizh Rizkianur

Belakang: Ondrej Kudela, Pedro Dias, Rizky Ridho Ramadhani, Muhammad Ferarri, Hansamu Yama Pranata, Muhammad Akbar Arjunsyah, Dia Syayid Alhawari, Firza Andika, Muhammad Alwi Fadilah, Ilham Rio Fahmi, Raka Cahyana Rizky

Tengah: Ramon Bueno Gozalbo, Maciej Jacek Gajos, Resky Fandi Witriawan, Syahrian Abimanyu, Hanif Sjahbandi, Muhammad Rayhan Hannan, Aditya Warman

Depan: Riko Simanjuntak, Ryo Matsumura, Witan Sulaeman, Marko Simic, Gustavo Almeida, Dony Tri Pamungkas, Muhammad Zahabi Gholy, Agi Firmansyah

rizkaart

42041

Recent Posts

Gustavo Almeida Siap Cetak Gol ke Gawang Persebaya Surabaya

Menjebol gawang Persebaya Surabaya bukan hal asing untuk dibicarakan bagi seorang penyerang Persija Jakarta, Gustavo…

2 jam ago

Persija Jakarta Ingin Jaga Tren Positif Beberapa Laga Terakhir

Persija Jakarta memiliki catatan positif dalam dua laga tandang terakhir kala bertamu ke markas Persebaya.…

2 jam ago

Satu Pemain Bali United Absen, Teco Bawa 23 Pemain ke Bogor

Satu pemain Bali United bakal absen pada pekan ke-11 Liga 1 2024/2025 hari Sabtu (23/11)…

2 jam ago

PT LIB Resmi Menunda Laga Persib Bandung Melawan Bali United

PT LIB atau Liga Indonesia Baru mengabulkan permohonan Persib Bandung untuk menunda jadwal pertandingan kontra…

2 jam ago

Borneo FC Sudah Siap Menghadapi Persib Bandung

Borneo FC menjalani laga pekan ke-11 Liga 1 2024/25 dengan tandang melawan Persib Bandung di…

3 jam ago

Pelatih Persebaya Surabaya Percaya Diri dengan Kesiapan Timnya

Persebaya Surabaya bersiap menjamu Persija Jakarta di pekan ke-11 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora…

3 jam ago