Football

Sudah Sepakat, Bintang Atalanta Teun Koopmeiners Segera Jalani Tes Medis di Juventus

Raksasa Serie A Juventus telah mencapai kesepakatan untuk merekrut Teun Koopmeiners dari Atalanta, sehingga gelandang asal Belanda itu akan menjalani tes medis Rabu (28/8) waktu setempat.

Beberapa sumber di Italia melaporkan bahwa kedua klub telah mencapai kesepakatan untuk transfer Koopmeiners. Pakar transfer Fabrizio Romano mengatakan biaya yang digelontorkan Juventus adalah €52 juta ditambah bonus €7 juta.

Siap Tes Medis

Romeo Agresti, Sky Sports, dan La Gazzetta dello Sport mengonfirmasi bahwa kesepakatan telah tercapai. Menurut surat kabar tersebut, pemain berusia 26 tahun itu akan menjalani tes medis pada hari Rabu, (28/8).

Diketahui Koopmeiners telah menjadi target utama Juve musim panas ini. Ia berusaha keras untuk bergabung dengan Nyonya Tua, dengan menolak berlatih dengan Atalanta selama beberapa minggu terakhir.

BACA JUGA: Mertua Ungkap Pratama Arhan Dapat Banyak Tawaran, Bisa ke Eropa!

Koopmeiners tidak terlibat dalam pertandingan Atalanta melawan Real Madrid, Lecce, dan Torino. Ia bergabung ke Atalanta hanya dengan harga €14 juta dari AZ Alkmaar pada tahun 2021.

Sejauh ini telah mencetak 29 gol dan 15 assist dalam 129 pertandingan bersama La Dea, dan memenangkan Liga Europa musim lalu.

rizkaart

42041

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

2 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

2 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

2 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

2 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

2 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

2 minggu ago