Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir, membagikan momen kebersamaan bersama sejumlah legenda klub juara Serie A 2023/24 Inter Milan, di antaranya Javier Zanetti, Esteban Cambiasso, Ivan Cordoba dan Luis Figo, pada Kongres FIFA, di Bangkok, Jumat (17/5).
“Bertemu dengan legenda Inter Milan saat Kongres FIFA ke-74 di Bangkok, Thailand. Duo Argentina, Javier Zanetti dan Esteban Cambiasso, bek tangguh dari Kolombia, Ivan Cordoba dan sayap kelas dunia dari Portugal, Luis Figo,” tulis Erick Thohir dalam akun Instagram pribadinya.
Dikutip dari Antara, Erick yang juga mantan Presiden Inter Milan tersebut menghadiri Kongres FIFA untuk membahas sejumlah agenda FIFA, di antaranya penunjukan tuan rumah Piala Dunia Wanita 2027, penentuan kalender sepak bola putri 2026-2029, dan pembahasan sejumlah regulasi FIFA.
Sebelumnya, Erick juga telah setuju untuk menjalin kerja sama dengan federasi sepak bola Belanda (KNVB) untuk pembinaan talenta muda sepak bola Indonesia. Selain itu, kedua pihak juga sepakat mengagendakan kedatangan timnas Belanda mulai dari senior, junior, hingga timnas sepak bola putri untuk bermain dengan timnas Indonesia.
Persib Bandung jadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan hingga pekan ke-10 Liga 1 2024/25. Catatan…
Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster memberikan apresiasi terhadap penampilan pemainnya, Rizky Dwi selama menjalani laga…
Selama jeda Liga 1 2024/25, Barito Putera memutuskan untuk kembali ke Kalimantan Selatan dan menggelar…
Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena sudah memiliki rencana untuk mempersiapkan Rizky Ridho dan kolega menghadapi…
Tim kebanggaan masyarakat Kota Solo, Persis Solo memperingati Hari Ulang Tahunnya yang ke-101 yang jatuh…
Rekrutan anyar Persib Bandung di Liga 1 2024/25 Mateo Kocijan melesakkan gol luar biasa di…