Tim Nasional Indonesia

Hadapi Jepang dan Arab Saudi, Erick Thohir Harap Timnas Indonesia Bisa Buat Kejutan

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berharap timnas Indonesia bisa membuat kejutan pada laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia kontra Jepang dan Arab Saudi.

Duel melawan Jepang direncanakan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (15/11/2024).

Sementara pertemuan menghadapi Arab Saudi digelar empat hari berselangnya di lokasi yang sama.

“Optimis, saya melihat optimis,” ucap Erick Thohir saat ditemui di SUGBK, Kamis (14/11/2024).

“Jadi saya berharap kita berbuat kejutan di dua game ini,” sambung Menteri BUMN itu.

BACA JUGA: Dirumorkan Ke Real Madrid, Begini Respons Bek Al-Nassr Aymeric Laporte

Menurut Erick Thohir, peluang timnas Indonesia untuk lolos ke Piala Dunia 2026 masih terbuka.

Kini skuad Garuda yang mengoleksi tiga poin dari empat pertandingan berada di urutan kelima klasemen Grup C.

“Kita fokus saja. Kan targetnya kemarin. 15 (poin),” kata pria kelahiran Jakarta itu.

“Baru ada empat game tiga poin ya kalau ternyata beberapa game depan kita menang, menang, menang ya posisi 3-4 masih dimungkinkan kita coba,” tutupnya.

BACA JUGA: Pernah Main di Liga Jepang, Justin Hubner: Jangan Takut Lawan Mereka!

Abdul

Share
Published by
Abdul

Recent Posts

Hadapi Jepang, Jay Idzes Sudah Terima Contekan dari Pemain Timnas Indonesia?

Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…

4 jam ago

Australia Vs Arab Saudi Berakhir Imbang, Shin Tae-yong: Positif untuk Timnas Indonesia

Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…

5 jam ago

Jelang Timnas Indonesia Vs Jepang, Shin Tae-yong Ungkap Kesepakatan dengan pemain

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

5 jam ago

Pelatih Jepang Sadari Skuad Timnas Indonesia Tambah Mewah usai Pertemuan Terakhir di Piala Asia 2023

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…

6 jam ago

Hajime Moriyasu Sudah Dengar Hasrat Pemain Timnas Indonesia, Skuad Jepang Semakin Terbakar

Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

7 jam ago

Erick Thohir Pastikan Kesiapan Rumput dan VAR SUGBK untuk Laga Timnas Indonesia Kontra Jepang dan Arab Saudi

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pastikan kesiapan dari rumput dan teknologi Video Assistant Referee (VAR)…

10 jam ago