Timnas Indonesia U-17 Matangkan Persiapan di Bali

rizkaart

August 14, 2024 ยท 1 min read

Timnas Indonesia U-17 Matangkan Persiapan di Bali
Football | August 14, 2024
Nova fokus untuk menyamakan kondisi fisik dasar anak asuhnya.

Pelatih timnas Indonesia U-17 Nova Arianto terus mematangkan tim agar semakin solid, dalam training camp (TC) di Bali. Nova mengungkapkan kalau saat ini timnya sedang menjalani fase persiapan umum.

Sebelumnya Nova sudah memanggil 35 nama pemain untuk menjalani TC di Bali, yang dijadwalkan berlangsung sampai akhir Agustus. Selama di Bali, Nova merencanakan dua agenda uji coba, sebagai ajang persiapan menuju kualifikasi Piala Asia U-17.

Di tahap awal ini, Nova fokus untuk menyamakan kondisi fisik dasar anak asuhnya, karena ia mengakui ada perbedaan intensitas latihan yang dialami anak asuhnya saat berada di klub sebelumnya.

Apa Kata Nova

“Akhirnya kita sekarang memasuki persiapan umum kita menuju kualifikasi Piala Asia U-17 di bulan Oktober,” ucap Nova dilansir situs resmi PSSI.

“Jadi kita memulai TC di Bali dengan fokus saya dalam menyamakan secara fisik dasar pemain, karena ada beberapa pemain baru, termasuk pemain lama yang mungkin dalam klubnya secara intensitas latihannya berbeda,”

“Saya bersyukur secara kondisi, pemain-pemain lama kondisinya masih cukup baik, tetapi masih ada jarak antara pemain lama dengan pemain baru, dan harapannya pemain baru bisa bekerja lebih keras, agar secara VO2 Max atau secara fisik bisa sama nantinya,” jelasnya.

BACA JUGA: Jokowi: Pusat Pelatihan Timnas Indonesia di IKN Siap Digunakan Mulai September 2024

Garuda Muda ini dipersiapkan untuk tampil pada Kualifikasi Piala Asia U-17 di Kuwait pada 19-27 Oktober 2024. Dalam ajang tersebut, Indonesia berada di grup G bersama Australia, Kuwait dan Kepulauan Mariana Utara.