Football

Tim Persib Bandung Melayat ke Rumah Bejo Sugiantoro

Setibanya di Surabaya, rombongan pemain, pelatih dan ofisial tim Persib Bandung langsung melayat ke rumah duka mendiang legenda sepakbola nasional, Bejo Sugiantoro yang tidak lain merupakan ayahanda Rachmat Irianto, Kamis, 27 Februari 2025.

Rombongan Persib Bandung langsung diterima Rian, sapaan akrab Rachmat Irianto, di rumah duka yang berada di Taman Pondok Jati, Geluran, Sidoarjo, Jawa Timur.

Suasana haru menyelimuti pertemuan para pemain, pelatih dan ofisial tim Persib dengan Rian di rumah duka. Pelukan dan jabat tangan erat hampir seluruh anggota skuad Persib yang datang seolah ingin menguatkan ketabahan Rian yang masih tampak berduka.

BACA JUGA: Target David Da Silva di Rumah Persebaya Surabaya

Seperti diberitakan sebelumnya, Sugiantoro meninggal dunia pada Selasa, 25 Februari 2025 sore. Keesokan harinya, jenazah dimakamkan di TPU Geluran Sidoarjo.

Kepada Rian dan pihak keluarga, Persib yang diwakili asisten pelatih Yaya Sunarya menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Sugiantoro.

“Kami tahu, ayahanda Rachmat Irianto merupakan orang baik. Kami merasa sangat kehilangan dan turut berduka. Semoga Rian dan keluarga yang ditinggalkan tetap sabar dan tabah menerima takdir Allah SWT ini,” kata Yaya.

Selanjutnya para pemain, pelatih dan ofisial tim berpamitan menuju hotel tempat menginap dan bersiap menghadapi Persebaya Surabaya pada pertandingan pekan ke-25 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu, 1 Maret 2025.

Rinaldy Azka

42039

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

2 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

2 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

2 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

2 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

2 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

2 minggu ago