Football

Timnas Indonesia Ditangani Patrick Kluivert, Marc Klok: Sekarang Babak Baru

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, menyambut hangat kehadiran pelatih Patrick Kluivert di timnas Indonesia yang ditunjuk PSSI untuk menggantikan Shin Tae-yong.

Marc Klok nampak bersemangat mengincar posisi di skuad timnas Indonesia.

Marc Klok terakhir kali dipanggil ke timnas Indonesia pada Maret 2024. Kala itu timnas Indonesia melakoni laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia kontra Vietnam.

“Sekarang babak baru, peluang baru. Saya tambahan yang bagus, baik di dalam maupun di luar lapangan,” ucap eks pemain PSM Makassar itu.

“Kartu dikocok lagi, semua mulai dari nol.”

BACA JUGA: Madura United Siap Curi Tiga Poin di Kandang Malut United

“Terserah pelatih untuk menurunkan pemain terbaik.” sambung Klok dikutip dari ESPN NL.

Bagi Klok, tangan dingin eks pemain Barcelona FC itu diyakini akan membawa efek positif untuk timnas Indonesia.

Patrick Kluivert diikat PSSI hingga 2027 dengan opsi perpanjangan kontrak.

Racikan Kluivert akan diuji saat memimpin timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Australia (20 Maret 2025) dan Bahrain (25 Maret 2025).

“Ini adalah langkah yang baik dari sudut pandang asosiasi. Naturalisasi adalah satu hal, kinerja jangka pendek adalah hal lain,” ujar Klok.

“Tetapi Anda tidak boleh lupa untuk membawa budaya dan bakatmu sendiri untuk terus berproduksi dan berkembang,” tutur pemain berusia 31 tahun itu.

BACA JUGA: Marko Simic Termotivasi Lanjutkan Tren Positif

Abdul

Recent Posts

Hasil Liga 1 – Persija Bungkam 10 Pemain Barito Putera, Malut United Dibekuk Madura United

Persija Jakarta meraih kemenangan 2-3 atas Barito Putera pada pekan ke-18 Liga 1 2024/2025 di…

1 jam ago

Persib Pincang di Laga Kontra PSBS, Bojan Hodak Tagih Balik ‘Teror’ Pemain Cadangan

Pelatih Bojan Hodak menagih balik 'teror' dari pemain cadangan usai Persib Bandung dalam keadaan yang…

3 jam ago

Curhatan Amad Diallo usai Dipagari Manchester United hingga 2030

Manchester United resmi memperpanjang kontrak winger asal Pantai Gading, Amad Diallo hingga 30 Juni 2030.…

5 jam ago

Marc Klok yang Bersitegang dengan Shin Tae-yong

Gelandang Persib Bandung, Marc Klok, mengaku bersitegang dengan Shin Tae-yong yang kini tidak lagi menukangi…

6 jam ago

Marko Simic Termotivasi Lanjutkan Tren Positif

Striker Persija, Marko Simic, menekankan bahwa ia dan kolega datang ke markas Barito Putera pada…

7 jam ago

Madura United Berharap Kado Manis HUT Kesembilan

Madura United akan berusia 9 tahun pada Jumat (10/1) dan pada waktu yang bersamaan, tim…

7 jam ago