Wawancara Marselino Ferdinan: Perasaan dan Harapannya Bersama Oxford United

rizkaart

August 20, 2024 ยท 2 min read

Wawancara Marselino Ferdinan: Perasaan dan Harapannya Bersama Oxford United
Football | August 20, 2024
Kehadiran Marselino tak lepas dari adanya peran dua pengusaha Indonesia, Anindya Bakrie dan Erick Thohir

Teka-teki masa depan Marselino Ferdinan terkuak sudah, setelah bintang timnas Indonesia itu bergabung dengan klub Divisi Championship, Oxford United. Hal itu diumumkan pihak klub pada Senin (19/8) malam WIB.

Kehadiran Marselino tak lepas dari adanya peran dua pengusaha Indonesia, Anindya Bakrie dan Erick Thohir yang menjadi pemegang saham mayortas di klub berjuluk Yellow tersebut.

Setelah diresmikan, kepada laman resmi youtube klub, Marselino berbicara terkait alasannya serta harapannya untuk menjalani musim yang baru bersama Oxford United.

Berikut adalah petikan wawancaranya:

Selamat datang di Oxford United, bagaimana perasaan kamu berada di sini?

Saya sangat senang berada di sini, saya harap saya bisa membuat awal yang bagus bersama tim baru dan mendapatkan musim yang bagus bersama Oxford.

Apa yang membuat kamu ingin menandatangani kontrak dengan klub Oxford United, saat kamu mendengar adanya minat dari klub?

Pertama sepakbola Indonesia membuat sebuah progres besar, kami menang Sea Games setelah 32 tahun, kami nyaris lolos ke Olimpiade, kami berada di urutan keempat dan ini tidak membuat saya puas dengan hasilnya, itulah mengapa saya disini, saya ingin belajar dan ingin membuat langkah besar untuk Oxford.

Saya melihat Oxford klub yang bagus, mereka punya hasil yang bagus di awal musim. Tahun lalu mereka mencapai musim yang bagus, sekarang mereka melakukan awal bagus di musim baru. Saya harap saya bisa bekerja dengan baik dengan tim baru, teman baru, dan pelatih baru.

Seberapa jauh kamu tahu tentang Oxford United sebelum kamu bergabung dengan klub?

Tentu sebelum saya datang ke klub baru, saya mencari tahu Oxford United dan saya melihat beberapa pertandingan Oxford di League One, saat menjadi juara.

Klub punya koneksi yang kuat dengan Indonesia, tenang pemilik klub. Seberapa jauh kamu mendengar hal itu?

Erick Thohir mengumumkan jika ia adalah pemilik Oxford United, itulah mengapa sekarang banyak orang di Indonesia tahu banyak tentang Oxford adalah bagian dari Indonesia. Itulah mengapa saya juga merasa bersemangat.

Kamu juga berpeluang menjadi pemain kelahiran Indonesia pertama yang bermain di English Championship, bagaimana perasaannya?

Saya sangat senang, saya tidak bisa mendeskripsikan rasa senang ini, saya sangat bersemangat dan saya ingin membuktikan diri saya di Oxford

Beri tahu tentang karir kamu di sepakbola sejauh ini.

Saya bermain di Indonesia, pertama saya bermain sebagai profesional di usia 17 tahun, saya bermain di Persebaya Surabaya, kampung halaman saya. Setelah satu tahun, saya pergi ke Belgia bersama KMSK Deinze, kasta kedua Liga Belgia. Saya tidak bermain banyak di sana. Saya pergi ke Oxford tahun ini dan saya harap bisa mencetak musim yang bagus.

Tipe pemain seperti apakah kamu?

Saya adalah tipe pemain yang suka melakukan dribel bola, tidak untuk pamer, ada teknik dan, seperti umpan, bergerak, umpan bergerak.

Apa pesan yang ingin kamu sampaikan kepada fans?

Saya tidak sabar untuk bertemu dengan kalian di Stadion Kassam. Saya harap kita bisa meraih musim yang bagus tahun ini.