12 Tim yang Sudah Pastikan Tempat di M4 World Championship
MSPORTS – 12
tim dari seluruh dunia sudah memastikan tampil di M4 World Championship yang
akan digelar di Jakarta pada 1 hingga 15 Januari 2023.
Indonesia
diwakili oleh RRQ Hoshi dan ONIC Esports. Keduanya akan bertemu di grand final
MPL ID Season 10 pada Minggu (23/10/2022), pukul 16.30 WIB.
Kemudian
dari Filipina, ada Blacklist International dan ECHO di mana mereka juga akan
bertemu terlebih dahulu di grand final MPL Filipina Season 10 pada hari yang
sama pukul 15.00 WIB.
Selanjutnya,
dari Malaysia, Team HAQ yang keluar sebagai juara di MPL Malaysia Season 10
akan ditemani oleh Todak yang merupakan runner-up.
Dari
Singapura, RSG Singapore menjadi wakil karena merupakan juara MPL Singapura
Season 4. Begitu pun dengan Burn x Flash yang merupakan juara dari MPL Kamboja.
Myanmar diwakili
oleh Falcon Esports yang merupakan juara dari Myanmar Qualifier.
Satu tim
terakhir dari wilayah Asia Tenggara adalah MDH Esports yang merupakan juara
dari Mekong Qualifier.
Thrones
Esport yang merupakan tim dari Mesir akan menjadi wakil dari wilayah Timur
Tengah karena mereka merupakan juara dari MPL MENA Fall 2022.
Satu tim
terakhir yang sudah dipastikan akan tampil di M4 World Championship adalah
Incendio Supremacy yang merupakan perwakilan dari Turki karena merupakan juara
dari Turkiye Sampionasi.
Masih ada
empat tempat tersisa yang akan diisi oleh satu tim dari wilayah Amerika Utara,
Brasil, dan dua dari Amerika Latin.
Dari
wilayah Amerika Utara, satu tempat akan diperebutkan oleh The Valley dan The
Simpsons yang akan bertemu di grand final NACT 2022 Fall pada 31 Oktober 2022.
Sementara
dari Brasil, RRQ Akira, DreamMax e-Sports, Omegha E-Sports, dan Sons E-Sports
akan memperebutkan satu tempat tersebut. Untuk meraihnya, mereka harus menjadi
juara MPL Brasil Season 3 yang akan digelar pada 31 Oktober.
Terakhir,
dari Amerika Latin, dua tempat masih menjadi rebutan antara S11 Gaming
Argentina, S11 Gaming, Warriors Team, New Wave, Malvinas Gaming, dan Infinity.
Demi bisa
menuju M4 World Championship, mereka setidaknya harus masuk ke grand final MLSL
Season 1 yang akan mulai menggelar babak perempat final upper bracket pada 28
Oktober hingga finalnya pada 31 Oktober.
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.