Manchester City akan menjamu FC Copenhagen di Etihad Stadium pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023/2024. Pertandingan Man City vs Copenhagen ini akan dimulai pada Kamis, (7/3), dini hari WIB.
Manchester City memiliki peluang besar untuk lolos ke perempat final setelah berhasil mengalahkan Copenhagen 3-1 pada leg pertama di Denmark.
Dalam pertandingan leg pertama, Manchester City mencetak tiga gol melalui Kevin De Bruyne pada menit ke-10, Bernardo Silva pada menit ke-45+1, dan Phil Foden pada menit ke-90+2. Sedangkan satu-satunya gol Copenhagen dicetak oleh Magnus Mattsson pada menit ke-34.
Tim asuhan Josep Guardiola ini sedang dalam performa yang sulit untuk dikalahkan. Dalam 19 pertandingan terakhir, mereka belum pernah mengalami kekalahan.
Di pertandingan Premier League akhir pekan lalu, Manchester City berhasil memenangkan derby melawan Manchester United dengan skor 3-1 di Etihad Stadium. Meskipun sempat tertinggal pada menit ke-8, gol-gol dari Phil Foden pada menit ke-56 dan ke-80, serta gol dari Erling Haaland pada menit ke-90+1, memastikan kemenangan bagi Manchester City.
Copenhagen kemungkinan besar akan menjadi korban berikutnya dari performa cemerlang Manchester City.
Prakiraan Susunan Pemain
Manchester City (4-1-4-1): Ederson; Akanji, Stones, Ruben Dias, Ake; Rodri; Bernardo Silva, De Bruyne, Alvarez, Foden; Haaland.
FC Copenhagen (4-3-3): Grabara; Jelert, Vavro, McKenna, Meling; Mattsson, Falk, Diogo Goncalves; Achouri, Cornelius, Elyounoussi.
Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…
Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…
PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…
Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…
Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…
Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…