16 Besar Liga Champions: Real Madrid Hanya Unggul Satu Gol di Leg Pertama, RB Leipzig Siap Balikkan Keadaan?

Pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023/2024 antara Real Madrid dan RB Leipzig akan digelar di Santiago Bernabeu. Pertandingan tersebut dijadwalkan akan dimulai pada Kamis, (7/3), dini hari WIB.

Meskipun Real Madrid berhasil meraih kemenangan pada leg pertama di Jerman, mereka masih belum merasa aman. Hanya unggul agregat satu gol, RB Leipzig masih punya peluang besar untuk membalikkan keadaan.

Dalam pertandingan leg pertama yang berlangsung di markas RB Leipzig, Real Madrid berhasil memperoleh kemenangan tipis tanpa kehadiran Jude Bellingham yang absen karena cedera. Madrid berhasil menang dengan skor 1-0, dengan gol tunggal dicetak oleh Brahim Diaz pada menit ke-48.

Real Madrid harus tetap waspada, karena RB Leipzig telah menunjukkan performa kuat di pertandingan tandang selama fase grup musim ini. Leipzig berhasil mengalahkan Young Boys 3-1 dan Red Star 2-1, serta hanya kalah 2-3 dari juara bertahan Manchester City.

Sementara itu, Real Madrid baru saja menelan hasil imbang 2-2 melawan tuan rumah Valencia di La Liga, meskipun dua gol dari Vinicius Junior seakan memberi mereka keunggulan. Madrid sebenarnya memiliki peluang untuk mengubah skor menjadi 3-2 pada detik-detik akhir pertandingan. Namun, wasit mengakhiri pertandingan sesaat sebelum Jude Bellingham dapat menyundul bola yang dikirim oleh Brahim Diaz, menyebabkan Bellingham terkena kartu merah karena protes keras.

Pertanyaannya, apakah Bellingham dan rekan-rekannya dapat meraih kemenangan mereka dalam pertandingan melawan RB Leipzig di Santiago Bernabeu nanti?

Prakiraan Susunan Pemain

Real Madrid (4-3-1-2): Lunin; Carvajal, Tchouameni, Rudiger, Mendy; Valverde, Kroos, Camavinga; Bellingham; Vinicius Junior, Rodrygo.

RB Leipzig (4-4-2): Gulacsi; Henrichs, Lukeba, Orban, Raum; Olmo, Haidara, Schlager, Simons; Openda, Sesko.

Muhammad Gemilang

42040

Recent Posts

‘Bikin’ Eric Garcia Kena Kartu Merah, Ini Penjelasan Bintang Barcelona Marc-Andre Ter Stegen

Kapten Barcelona, Marc-Andre ter Stegen, menjadi sorotan karena keputusan yang salah saat mereka menghadapi AS…

5 menit ago

Sikat Arema FC, PSS Sleman Raih Kemenangan Perdana Di Liga 1

PSS Sleman meraih kemenangan meyakinkan atas Arema FC dalam lanjutan Liga 1 2024/25, Jumat (20/9)…

1 jam ago

Ranking FIFA: Timnas Indonesia Naik Ke Empat Peringkat!

Timnas Indonesia mengalami kenaikan peringkat di ranking FIFA terbaru yang dirilis, Kamis (19/9). Keberhasil tersebut…

1 jam ago

Jadwal MPL ID S14 Hari Ini: Geek Fam Hadapi Dewa United Esports, Bigetron Alpha Tantang Tim Liquid ID

MPL ID Season 14 kembali berlanjut! Turnamen Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia itu telah…

4 jam ago

Perolehan Medali PON XXI Aceh-Sumut: Jawa Barat Masih Ungguli DKI Jakarta Di Puncak

Kotingen Jawa Barat berhasil merebut posisi puncak klasemen perolehan medali PON XXI Aceh-Sumut 2024 dari…

5 jam ago

Ultras AS Roma Lakukan Protes Setelah Daniele De Rossi Dipecat

Ultras AS Roma telah mengumumkan bahwa mereka akan menggelar protes terhadap keputusan pemecatan pelatih Daniele…

6 jam ago