5 Fakta Menarik dari Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2024

Timnas Indonesia kalah di laga perdananya di Piala Asia 2024, Senin (15/1). Pada laga itu timnas Indonesia kalah dengan skor 1-3.

Gol Irak dicetak oleh Mohanad Ali (17′), Osama Rashid (45+7′) dan Aymen Hussein (75′). Untuk gol timnas Indonesia dicetak oleh Marselino Ferdinan di menit ke-37. 

Terdapat lima fakta menarik dari timnas Indonesia melawan Irak di Piala Asia 2024. 

5. Pertama Kali Melawan Irak

Timnas Indonesia untuk pertama kalinya bertemu Irak di Piala Asia. Sebelumnya dalam sejarah Piala Asia, timnas Indonesia belum pernah satu grup dengan Irak.

4. Gol Kontroversial

Terdapat gol kontroversial di pertandingan ini. Gol tersebut terjadi untuk gol kedua dari Irak.

Sebelum gol terjadi, terdapat pemain Irak yang terlebih dahulu offside. Namun wasit tidak menganggapnya offside. 

3. Kartu Kuning Tercepat Elkan Baggott di Timnas Indonesia

Pada laga ini Elkan Baggott diganjar kartu kuning pada menit kedua. Ia mendapatkan kartu kuning setelah melakukan pelanggaran kepada pemain Irak.

Kartu kuning itu juga menjadi yang tercepat yang pernah diterima oleh Elkan Baggott di timnas Indonesia.

2. Pertama Kali Kalah di Laga Pertama

Kekalahan atas Irak juga membuat rekor timnas Indonesia pecah. Rekor tersebut adalah kalah di laga perdana di Piala Asia 2024.

Sebelumnya timnas Indonesia belum pernah kalah di laga perdana. Tercatat dari empat edisi Piala Asia yang pernah diikuti, timnas Indonesia mencatatkan dua kali imbang dan dua kali menang

1. Marselino Ferdinan Setara dengan Legenda Timnas Indonesia Lainnya

Gol Marselino Ferdinan di Piala Asia 2024 membuat dirinya setara dengan beberapa legenda timnas Indonesia. Pasalnya tidak banyak pemain Indonesia yang bisa mencetak gol di Piala Asia.

Sebelumnya ada Widodo C Putro, Bambang Pamungkas, Budi Sudarsono, Elie Aiboy, Ponaryo Astaman dan Ronny Wabia yang pernah mencetak gol untuk timnas Indonesia di Piala Asia 

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

‘Seperti Bergkamp & Van Persie’ – Cole Palmer Cetak Sejarah Istimewa di Chelsea

Cole Palmer berhasil mencetak sejarah istimewa di Liga Inggris, sebagai pemain pertama yang mampu mencetak…

43 menit ago

Enzo Maresca Nikmati Kemenangan Penting Chelsea Atas Brighton

Chelsea berhasil menjaga tren positif, saat menaklukkan perlawanan Brighton and Hove Albion dengan skor 4-2,…

1 jam ago

‘Saya Cinta Pep’ – Mikel Arteta Ingin Jaga Hubungannya dengan Pep Guardiola

Manajer Arsenal Mikel Arteta telah menurunkan tensi perseteruan dengan bos Manchester City Pep Guardiola, dengan…

2 jam ago

Demi Kemenangan, Persija Jakarta Janjikan Skema Terbaik Hadapi PSM Makassar

Persija Jakarta membidik kemenangan saat menjamu PSM Makassar pada pekan ketujuh Liga 1 2024/25, di…

2 jam ago

Main Imbang Lawan Madura United, Bojan Hodak Sebut Persib Bandung Alami Kelelahan

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mengakui anak asuhnya mengalami kelelahan, selepas bermain imbang 2-2 melawan…

2 jam ago

Daftar Pemain Indonesia Di EAFC 25: Ada Mees Hilgers, Jay Idzes Hingga Pratama Arhan

Gim EAFC 25 telah rilis secara global pada 27 September 2024, dan rating para pemain…

13 jam ago