AC Milan 5-1 Cagliari: Rossoneri Pesta Gol Di San Siro

AC Milan berhasil meraih tiga poin saat menghadapi Cagliari pada giornata ke-36 Serie A 2023/24, Minggu (12/5) dini hari WIB.

Pertandingan yang digelar di San Siro itu berakhir dengan skor telak 5-1. Gol-gol kemenangan Rossoneri di laga ini dicetak oleh Ismael Bennacer (35′), Christian Pulisic (59′, 86′), Tijjani Reijnders (74′) dan Rafael Leao (83′), sementara Cagliari hanya mampu membalas lewat Nahitan Nandez (63′).

Pulisic (11) menjadi gelandang AC Milan pertama yang mencetak lebih dari 10 gol, tidak termasuk penalti, dalam satu musim Serie A sejak Ricardo Kaka pada 2005/06.

Kemenangan ini tak mengubah posisi Milan dari peringkat kedua klasemen. Rossoneri telah kehilangan gelar setelah perolehan poin Inter Milan (92) tak mampu mereka kejar. Tim asuhan Stefano Pioli saat ini mengoleksi 74 poin dari 36 laga. 

Sementara itu, Cagliari tertahan di urutan ke-15 klasemen setelah baru meraih 33 poin dari 36 pertandingan.

Susunan pemain:

AC Milan: Sportiello; Kalulu, Gabbia, Thiaw, Florenzi; Reijnders, Musah; Chukwueze, Bennacer, Pulisic; Giroud

Cagliari: Scuffet; Nandez, Zappa, Mina, Dossena, Obert; Sulemana, Prati, Deiola; Shomurodov, Luvumbo

Mansion Sports News

42042

Recent Posts

Piala AFF Futsal 2024 – Cukur Thailand, Timnas Indonesia Tembus ke Final

Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan 5-1 atas Thailand pada semifinal Piala AFF Futsal 2024 di…

5 jam ago

Menpora Ingin Timnas Esport Indonesia Berprestasi di Tingkat Dunia

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora), Dito Ariotedjo, secara resmi melepas timnas Esport Indonesia…

7 jam ago

Erick Thohir Revisi Target Realistis Timnas Indonesia di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meninjau kembali target realistis untuk timnas Indonesia pada Grup C…

7 jam ago

Erick Thohir Jamin Keselamatan Suporter Tim Tamu saat Away ke Kandang Timnas Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjamin keselamatan suporter tim tamu saat away ke kandang timnas…

8 jam ago

Kevin Diks Disumpah Hari Ini, akan Jadi Pengganti Mees Hilgers yang Terancam Absen

Calon pemain timnas Indonesia, Kevin Diks dijadwalkan diambil sumpah kewarganegaraan di Denmark, Jumat (8/11/2024) waktu…

9 jam ago

Usai Sidak SUGBK Jelang Dipakai Timnas Indonesia, Erick Thohir: Terbaik yang Pernah Saya Rasakan

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah meninjau kesiapan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan,…

9 jam ago