AC Milan Melaju Ke 8 Besar Liga Europa, Stefano Pioli: Main ‘Tuh’ Begini!

AC Milan sukses melenggang ke babak perempat-final Liga Europa usai menumbangkan Slavia Praha di leg kedua babak 16 besar dengan skor 1-3 (agregat 3-7), Jumat (15/3) dini hari WIB.

Christian Pulisic, Ruben Loftus-Cheek dan Rafael Leao menjadi pencetak gol kemenangan Milan, sementara Slavia Praha hanya mampu membalas satu gol lewat Matej Jurasek.

Mengomentari permainan timnya, manajer Stefano Pioli mengaku sangat puas dan melihat peningkatan dari pertandingan-pertandingan sebelumnya.

“Hari ini kami lebih banyak mengontrol permainan, mencetak gol dan jalannya pertandingan cukup lancar sesuai apa yang kami harapkan,” ujar Pioli usai pertandingan dikutip dari Football Italia.

“Kami berhasil memanfaatkan keunggulan jumlah pemain dengan lebih baik. 11 lawan 11 itu sulit dan lebih rumit, namun kami punya ruang untuk menyerang. Meskipun di atas kertas tahap ini terlihat mudah, Rennes dan Slavia adalah lawan yang tangguh.”

Lebih lanjut, Pioli juga memuji tiga pemainnya yang mencetak gol, Pulisic, Loftus-Cheek dan Leao. Ahli taktik asal Italia tersebut menegaskan bahwa ketiganya adalah sosok penting bagi Rossoneri di musim ini dan berharap mereka bisa mempertahankan performa bagusnya sampai akhir musim.

“Kami dalam kondisi yang prima, dan ini adalah momen yang bagus. Ketiga pemain ini mencetak gol karena kualitas yang mereka punya. [Khusus] Leao, dia punya standarnya. Mari kita perjelas. Semua tergantung pada dirinya sekarang,” ucap sang manajer.

“Kami telah melakukan semua yang kami bisa, dan dia telah tersedia. Sekarang terserah dia karena ia memiliki segalanya: pengalaman, kualitas dan kekuatan. Saya harap mentalnya cukup kuat untuk selalu melakukan pendekatan seperti ini.”

Mansion Sports News

42042

Recent Posts

Hadapi Jepang, Jay Idzes Sudah Terima Contekan dari Pemain Timnas Indonesia?

Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…

3 jam ago

Australia Vs Arab Saudi Berakhir Imbang, Shin Tae-yong: Positif untuk Timnas Indonesia

Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…

4 jam ago

Jelang Timnas Indonesia Vs Jepang, Shin Tae-yong Ungkap Kesepakatan dengan pemain

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

4 jam ago

Pelatih Jepang Sadari Skuad Timnas Indonesia Tambah Mewah usai Pertemuan Terakhir di Piala Asia 2023

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…

5 jam ago

Hajime Moriyasu Sudah Dengar Hasrat Pemain Timnas Indonesia, Skuad Jepang Semakin Terbakar

Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

6 jam ago

Erick Thohir Pastikan Kesiapan Rumput dan VAR SUGBK untuk Laga Timnas Indonesia Kontra Jepang dan Arab Saudi

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pastikan kesiapan dari rumput dan teknologi Video Assistant Referee (VAR)…

9 jam ago