AFC Perpanjang Tenggat Waktu Pengajuan Diri Tuan Rumah Piala Asia 2023

Tio Prasetyon Utomo

June 28, 2022 · 1 min read

AFC Perpanjang Tenggat Waktu Pengajuan Diri Tuan Rumah Piala Asia 2023
Football | June 28, 2022
AFC Perpanjang Tenggat Waktu Penawaran Tuan Rumah Piala Asia 2023

MSPORTS – Federasi Sepak Bola Asia (AFC) telah mengumumkan, pada Selasa (28/6) siang WIB, untuk memperpanjang tenggat waktu penerimaan proposal bagi negara yang berminat menjadi tuan rumah Piala Asia 2023.

China yang dijadwalkan akan menggelar turnamen ini pada Juni-Juli tahun depan, mengundurkan diri pasca terkena dampak pandemi Covid-19 dan kebijakan nol Covid yang membuat turnamen ini terpaksa pindah lokasi.

Dalam pernyataannya tersebut, AFC mengatakan tenggat waktu untuk mengonfirmasi penawaran diri mereka untuk menggelar Piala Asia diperpanjang dari 30 Juni menjadi 15 Juli mendatang.

Korea Selatan telah mengonfirmasi mengajukan penawaran untuk menggelar Piala Asia ini sementara Jepang masih mengajukan diri secara informal.

Selain itu, Australia juga mempertimbangkan untuk mengadakan turnamen akbar di Asia ini.