Foto: Twitter/KMbappe
MSPORTS –
Kylian Mbappe kemungkinan besar akan absen di laga pertama Paris Saint-Germain
di Ligue 1 2023/2024. Pada Sabtu (12/8/2023), mereka dijadwalkan melawan FC Lorient.
ESPN
melaporkan bahwa potensi tersebut disampaikan oleh salah satu sumber dari klub.
Hal ini tidak terlepas dari konflik yang tengah terjadi dengan sang pemain.
Seperti
diketahui, penyerang berusia 24 tahun tersebut menolak untuk melakukan
perpanjangan kontrak. Keputusan itu membuatnya bisa pergi secara gratis pada
tahun depan.
PSG sendiri
pun telah memasukkan Mbappe ke dalam daftar jual. Mereka pun tidak melibatknnya
di tur pramusim ke Jepang.
Tidak hanya
itu, PSG bahkan menghukum kapten tim nasional Prancis itu dengan menyuruhnya
berlatih bersama tim akademi.
PSG telah
memberi ultimatum kepada Mbappe bahwa dirinya bisa kembali bergabung dengan tim
jika bersedia memperpanjang kontrak.
Situasi menjadi
semakin menarik karena Mbappe yang dilaporkan siap tidak bermain sepanjang
musim 2023/2024.
Hal tersebut
dilakukan agar dirinya bisa bergabung dengan Real Madrid secara gratis. Keduanya
diisukan memang telah mencapai kesepakatan.
Banyak klub
yang memang tertarik untuk menggaet Mbappe pada bursa transfer musim panas kali
ini. Namun, mereka terganjal oleh harga dan gajinya yang begitu tinggi. Termasuk
di antaranya Madrid.
Persikabo 1973 menghadapi tantang baru saat menjamu PSPS Pekanbaru dalam lanjutan Liga 2 2024/25, Minggu…
Persikabo 1973 mengincar kemenangan, saat menjamu PSPS Pekanbaru dalam lanjutan Liga 2 2024/25 di Stadion…
Arne Slot mengatakan Liverpool perlu mempertahankan performa mereka pada level tinggi jika ingin menikmati musim…
Manajer Manchester City Pep Guardiola mengatakan mungkin tim lain layak memenangkan Liga Primer setelah periode…
Pemain muda PSIM Yogyakarta, Muhammad Fariz sudah kembali ke lapangan hijau setelah absen sekitar tiga…
Skuat PSS Sleman menutup pekan pertama jeda internasional dengan mengadakan uji tanding menghadapi Persiba Bantul.…