Alami Cedera, Tak Ada Nama Kevin De Bruyne Dalam Skuad Belgia Untuk Jeda Internasional Bulan Ini

Kabar mengejutkan datang dari Kevin De Bruyne. Bintang Manchester City tersebut tak masuk dalam daftar skuad terbaru Belgia untuk jeda internasional bulan ini, dengan mereka dijadwalkan bakal menghadapi Irlandia dan Inggris mulai pekan depan.

Pelatih Belgia Domenico Tedesco memberikan alasannya tidak mengikutsertakan De Bruyne dalam jeda internasional kali ini, menyebutkan bahwa pemain berusia 32 tahun itu mengalami cedera.

“Saya tidak tahu apakah ada hubungannya dengan cedera hamstring yang dialaminya. Sekarang masalah pangkal paha yang ia alami karena beberapa pertandingan terakhir. Kemarin saya berbicara dengan dokter dan Kevin, dan kami memutuskan bahwa risikonya terlalu tinggi,” dikutip dari Goal

“Adalah tanggung jawab kami untuk mempertimbangkan kondisi pemain, tetapi juga tim para pemain. Memang masuk akal untuk memanggil seorang pemain. Jika dia tidak bisa bermain atau berlatih, itu adalah tanggung jawab kami untuk melindunginya.”

“Lebih baik kami memberinya waktu untuk pulih dengan baik di City lalu mempersiapkannya untuk Euro. Kami tidak bisa mengambil risiko sekarang, dan tentu saja tidak dengan Kevin.”

Kabar ini jelas juga menjadi pukulan bagi City, yang memasuki masa-masa krusial di musim ini. De Bruyne telah melewati sebagian besar musim ini karena cedera dan baru kembali bermain awal tahun ini.

Tetapi, sampai saat ini masih belum jelas seberapa serius cedera yang dialami De Bruyne dan berapa lama ia bakal absen. Namun, tampaknya dia bisa saja tidak diturunkan saat The Cityzens menghadapi Newcastle United di perempat-final Piala FA, Minggu (17/3) dini hari WIB.

Mansion Sports News

42042

Recent Posts

Jake Paul Ejek Mike Tyson Bak Peri Kecil Pemarah – Catat Link Streaming untuk Besok

Suasana tegang terjadi dalam face-off terakhir pada duel tinju yang mempertemukan Mike Tyson vs Jake…

3 jam ago

Ole Romeny Lagi di Jakarta, Disinyalir Bakal Dinaturalisasi PSSI

Pemain keturunan asal Belanda, Ole Romeny dilaporkan tengah berada di Jakarta. Kabar tersebut diungkap oleh…

5 jam ago

PSSI Beri Kemudahan untuk Garuda Fans Menonton Timnas Indonesia

Garuda Fans kini tak perlu khawatir lagi soal akses dan kenyamanan saat menyaksikan pertandingan antara…

5 jam ago

Head-to-head Timnas Indonesia Melawan Jepang

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Jepang dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15…

5 jam ago

Jay Idzes Sebut Timnas Indonesia Masih Punya Peluang Lolos

Jelang pertandingan menghadapi timnas Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat, 15 November…

5 jam ago

Ryo Matsumura Prediksi Timnas Indonesia akan Sulitkan Jepang

Gelandang Persija Jakarta, Ryo Matsumura ternyata tengah mengalihkan perhatiannya ke laga antara Indonesia melawan Jepang.…

5 jam ago