Categories: MotoGPMotoGP News

Alex Rins Menderita Patah Kaki Pasca Crash di Sesi Sprint MotoGP Italia

MSPORTS – Pembalap LCR Honda Alex Rins menderita patah tulang tibia dan fibula pasca crash di sesi sprint MotoGP Italia yang digelar pada Sabtu (10/6) malam WIB.

Pembalap asal Spanyol tersebut dikabarkan jatuh di lap keempat di Mugello. Namun insiden ini tidak tertangkap oleh kamera televisi.

Rins sadar setelah insiden ini dan langsung diangkut ke ruang perawatan di area sirkuit. Ia kemudian dipindahkan ke Careggi University Hospital di Florence untuk perawatan lebih lanjut.

Dengan adanya insiden ini, Rins dipastikan tidak akan balapan di MotoGP Italia yang akan berlangsung pada Minggu (11/6). Ia juga diragukan akan tampil pekan depan di MotoGP Jerman dan pekan selanjutnya di Belanda.

“Pembalap LCR Alex Rins mengalami patah tulang pada tibia dan fibula.” tulis LCR Honda.

“Dia akan menjalani operasi pertama malam ini di Rumah Sakit Universitas Careggi (Florence), di mana dokter akan memasang fiksator eksternal untuk menstabilkan kaki kanannya dan mengurangi pembengkakan.”

“Dia akan tetap di bawah pengawasan, dan setelah itu, dia akan kembali ke Spanyol untuk operasi terakhir.”

Rins menjadi pembalap Honda kedua yang menepi karena cedera. Sebelumnya, bekas rekan setim di Suzuki Joan Mir menderita cedera pada jari tangan kanannya menyusul crash di sesi latihan kedua (FP2).

Mir jatuh di tikungan satu saat pertengahan FP2. Insiden ini menjadi crash ke-12 pada musim ini bagi pembalap yang baru bergabung dari Suzuki pada musim ini.

Sejatinya Mir masih dinyatakan fit untuk balapan. Namun karena sirkuit Mugello yang menuntut kecepatan tinggi, dia dan timnya memutuskan untuk beristirahat pada balapan kali ini.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Hadapi Jepang, Jay Idzes Sudah Terima Contekan dari Pemain Timnas Indonesia?

Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…

2 jam ago

Australia Vs Arab Saudi Berakhir Imbang, Shin Tae-yong: Positif untuk Timnas Indonesia

Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…

3 jam ago

Jelang Timnas Indonesia Vs Jepang, Shin Tae-yong Ungkap Kesepakatan dengan pemain

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

3 jam ago

Pelatih Jepang Sadari Skuad Timnas Indonesia Tambah Mewah usai Pertemuan Terakhir di Piala Asia 2023

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…

4 jam ago

Hajime Moriyasu Sudah Dengar Hasrat Pemain Timnas Indonesia, Skuad Jepang Semakin Terbakar

Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

5 jam ago

Erick Thohir Pastikan Kesiapan Rumput dan VAR SUGBK untuk Laga Timnas Indonesia Kontra Jepang dan Arab Saudi

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pastikan kesiapan dari rumput dan teknologi Video Assistant Referee (VAR)…

8 jam ago