Alireza Jahanbakhsh Bicara Soal Peluang Iran di Piala Dunia Qatar 2022

Tio Prasetyon Utomo

August 03, 2022 · 1 min read

Alireza Jahanbakhsh Bicara Soal Peluang Iran di Piala Dunia Qatar 2022
Football | August 03, 2022
Alireza Jahanbakhsh Bicara Soal Peluang Iran di Piala Dunia Qatar 2022

MSPORTS – Di Piala Dunia Qatar 2022, Iran tergabung di grup
B bersama Inggris, Amerika Serikat, dan Wales. Jika melihat daftar di atas,
hanya Inggris saja yang bisa disebut sebagai tim yang dipastikan lolos ke babak
selanjutnya.

Hal ini diakui pula oleh pemain Iran sendiri, Alireza Jahanbakhsh.
Menurut pemain yang kini membela Feyenoord tersebut, negaranya memiliki peluang
untuk menemani Inggris lolos dari babak grup.

Seperti diketahui, sebelum bergabung dengan Feyenoord pada
awal musim lalu, penyerang berusia 28 tahun ini pernah mencicipi Premier League
selama tiga musim bersama Brighton & Hove Albion.

“Saya melawan banyak pemain dari tim Inggris ini selama di
sana. Banyak pemain berkualitas! Mereka dengan mudah bisa mengirim tiga tim
berbeda di Piala Dunia,” kata Jahanbakhsh kepada FIFA+.

“Mereka memiliki tiga sampai empat pemain di setiap posisi.
Jadi, mereka salah satu tim favorit untuk memenangkan Piala Dunia,” ujar
Jahanbakhsh.

“Kami akan melakukan yang terbaik dan itu yang terpenting.
Situasi tersebut sama halnya seperti Amerika Serikat dan Wales,” lanjut Jahanbakhsh.

“Mereka memiliki banyak pemain bagus yang akan datang untuk
menampilkan permainan terbaik di Piala Dunia,” pungkas Jahanbakhsh.

Sebagai catatan, sejauh ini bersama Iran, Jahanbakhsh telah
mencatatkan 62 caps dengan sumbangan 13 gol. Ia termasuk ke dalam skuad Iran yang
tampil di edisi 2018 dan 2014 silam.