MSPORTS – Chelsea
merekrut Mykhailo Mudryk dari Shakhtar Donetsk pada bursa transfer Januari lalu
dengan biaya yang cukup mahal, yaitu sekitar 100 juta euro.
Namun,
sejauh ini, pemain sayap berusia 22 tahun tersebut belum tampil memuaskan. Dari
tujuh pertandingan di seluruh kompetisi, dirinya hanya bisa menyumbang satu
assist.
Meski
begitu, Andriy Shechenko yang merupakan legenda Ukraina serta pernah pula
membela The Blues meminta agar mereka bersabar terhadap juniornya tersebut.
“Chelsea
membeli pemain yang bertalenta yang masih sangat muda untuk masa depan. Dia
baru saja memulai langkahnya dalam karier sepak bola yang masif,” ungkap Shevchenko
dikutip BBC Sport.
“Langkah
pertamanya sudah tepat dengan datang ke Chelsea. Dia bagian dari proyek yang
ambisius. Dia ada di tangan yang tepat,” lanjut Sheva.
“Keputusan
untuk menggaetnya sekarang adalah karena betapa klub sangat percaya kepada
talentanya. Dia diikat dengan kontrak yang sangat panjang, itu sangat tidak
biasa. Chelsea berinvestasi untuk masa depan,” sambungnya.
“Premier League
biasanya menuntut hasil untuk saat ini. Namun, mari lihat penampilannya dalam
delapan tahun. Mari lihat apa yang bisa ia lakukan dalam jangka panjang. Klub
harus bersabar dengannya, percaya dengan talentanya,” pungkas Shevchenko.
Ruben Amorim bersikeras bahwa 'pengasingan' Marcus Rashford tidak akan mengganggu rekan-rekannya di Manchester United. Ia…
Pelatih Fulham Marco Silva mengakui tim asuhannya menghadapi tantangan berat, saat mereka bertandang ke markas…
Enzo Maresca kembali menegaskan bahwa Chelsea tidak berpeluang untuk dinobatkan sebagai juara Liga Primer, menjelang…
Stefan Ortega mengakui ada terlalu banyak kualitas dalam skuad Manchester City, sehingga ia meyakini performa…
Kepala tim Ferrari Frederic Vasseur mengatakan dia "tidak khawatir" tentang perjuangan Lewis Hamilton di musim…
Pelatih fisik Persib Bandung, Miro Petric punya tradisi sederhana dalam merayakan Natal bersama keluarga. Tradisi…