Andy Murray Berharap Bisa Bermain Bersama Roger Federer untuk Terakhir Kalinya

Tio Prasetyon Utomo

September 20, 2022 · 2 min read

Andy Murray Berharap Bisa Bermain Bersama Roger Federer untuk Terakhir Kalinya
Other Sports | September 20, 2022
Andy Murray Berharap Bisa Bermain Bersama Roger Federer untuk Terakhir Kalinya

MSPORTS – Andy Murray berharap bisa bermain untuk terakhir kalinya bersama Roger Federer di Laver Cup di London, Inggris. 

Federer telah mengumumkan dirinya pensiun pada Kamis (15/9) lalu dan Laver Cup yang akan diadakan pada 23 hingga 25 September mendatang akan menjadi turnamen terakhirnya.

Petenis asal Swiss yang kini berusia 41 tahun menjalani sejumlah operasi untuk menangani cedera lutut, namun sulit untuk pulih total selama tiga tahun terakhir.

Murray dan Federer akan bergabung bersama tim Eropa bersama the Big Four lainnya seperti Rafael Nadal dan Novak Djokovic.

“Mungkin saya akan mendapatkan kesempatan untuk berbagi lapangan dengannya di ganda atau semacamnya. Itu akan menjadi sesuatu yang spesial,” kata Murray yang kini berada di rangking 43 dunia, dikutip dari Reuters.

“Saya tidak tahu seberapa banyak dia akan bisa bermain. Saya belum berbicara padanya soal itu.”

Federer yang merupakan pemegang 20 titel Grand Slam pernah mengalahkan Murray di final Wimbledon 2012, sebelum petenis asal Britania Raya ini membalasnya di perebutan medali emas di Olimpiade.

Keduanya juga pernah bertemu di babak final di Australian Open dan US Open.

“Saya beruntung bisa berkompetisi melawannya di beberapa partai terbesar, di turnamen terbesar, di panggung terbesar di olahraga kami,” tambah Murray, yang terakhir melawan Federer pada 2015 lalu.

Murray yang kini berusia 35 tahun merupakan pemegang tiga titel Grand Slam. Ia dua kali memenangkannya di Wimbledon pada 2013 dan 2016, serta di US Open 2012.

Petenis kelahiran Skotlandia ini juga beberapa tahun terakhir kesulitan mendapatkan kondisi terbaiknya setelah dilanda cedera dan membuatnya beberapa kali menjalankan operasi pada panggulnya.