Categories: FootballFootball News

Antonio Conte: Dear Spurs, Terima Kasih untuk yang Sudah Mengerti

MSPORTS – Antonio
Conte resmi dipecat oleh Tottenham Hotspur pada Minggu (27/3/2023).

Keputusan ini
diambil klub setelah sosok asal Italia tersebut mengkritik klub dan para
pemainnya secara keras dalam sebuah sesi konferensi pers.

Usai laga
melawan Southampton yang berakhir dengan skor 3-3 di mana mereka sempat unggul
terlebih dahulu dua gol, Conte menyebut bahwa para pemainnya egois.

Mereka tidak
terbiasa berada dalam tekanan karena kondisi tersebut memang realita di klub
asal London tersebut yang terlihat dari catatan mereka yang tidak pernah meraih
trofi selama 20 tahun.

Lewat akun
Instagramnya, mantan pelatih Chelsea itu pun menyampaikan rasa terima kasih.

Namun, hal
tersebut ia haturkan kepada mereka yang dinilai bisa mengapresiasi serta
memahami prinsip sepak bolanya.

“Sepak bola
adalah gairah. Saya ingin berterima kasih secara mendalam kepada semua orang di
Spurs yang mengapresiasi serta berbagi gairah dan cara hidup sepak bola yang
intens saya sebagai pelatih,” tulisnya.

“Perhatian
yang spesial bagi penggemar yang selalu menunjukkan dukungan serta apresiasi. Tidaklah
telupakan mendengar mereka menyanyikan nama saya,” lanjutnya.

“Petualangan
kita bersama telah berakhir. Saya berharap yang terbaik untuk anda pada masa
depan,” pungkasnya.

Kritikan di
atas memang bukan kali pertama Conte ‘menyerang’ klub di depan publik. Ia,
misalnya, pernah mempertanyakan kebijakan transfer klub.

Pelatih
berusia 53 tahun tersebut meninggalkan Spurs setelah 16 bulan memegang kendali.
Ia mencatatkan 76 penampilan dengan 41 kemenangan, 12 seri, dan 23 kekalahan.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Jadwal IESF 2024 Mobile Legends: Timnas Indonesia Hadapi Mongolia!

Asa Timnas Indonesia untuk menjadi juara IESF World Esports Championship 2024 Mobile Legends masih berlanjut!…

5 menit ago

Erick Thohir Undang Para Presiden Federasi ASEAN untuk Tonton Laga Timnas Indonesia Vs Arab Saudi

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengundang para Presiden ASEAN untuk menonton laga lanjutan Grup C…

45 menit ago

Budiardjo Thalib Janjikan Perubahan di Tubuh Persikabo 1973

Pelatih anyar Persikabo Budiardjo Thalib menjanjikan adanya perubahan di tubuh Laskar Padjajaran, memasuki putaran kedua…

3 jam ago

Dirumorkan Ke Real Madrid, Begini Respons Bek Al-Nassr Aymeric Laporte

Krisis lini belakang yang dialami Real Madrid semakin mendesak klub untuk segera mencari bek tengah…

3 jam ago

Bruno Fernandes Sambut Era Baru Manchester United Di Bawah Asuhan Ruben Amorim

Kedatangan Ruben Amorim mendapat sambutan baik dari kapten Manchester United, Bruno Fernandes. Setan Merah berpisah…

3 jam ago

Bertemu Putra Mahkota Johor, Erick Thohir Ajak Sepakbola ASEAN Naikkan Kualitas

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengunggah kebersamaan dengan Putra Mahkota Johor, Mayor Jenderal Tunku Ismail…

3 jam ago