Categories: FootballFootball News

Antonio Conte Tolak Napoli karena Masih Ingin Nikmati Waktu Bersama Keluarga

Foto: Instagram/antonioconte

MSPORTS –
Antonio Conte menyatakan bahwa dirinya belum tertarik untuk kembali melatih
karena masih ingin menikmati waktunya bersama keluarga.

Pernyataan
tersebut ia ungkapkan lewat sebuah unggahan di Instagram Story.

“Saya
mendengar rumor yang kencang yang menghubungkan saya dengan beberapa klub
penting. Namun, saya menegaskan bahwa untuk sekarang saya ingin mengambil waktu
luang dan menikmatinya bersama keluarga,” kata Conte.

Ini pun sekaligus
menjadi penolakan kepada Napoli yang disebut-sebut sebagai klub yang dimaksud.

Seperti
diketahui, Conte memang sudah menganggur sejak dipecat oleh Tottenham Hotspur
pada pertengahan musim lalu.

Sementara
untuk Napoli, pada awal musim ini, mereka memang harus kehilangan Luciano Spalletti
yang memilih mengundurkan diri meski membawa mereka menjadi juara Serie A pada
musim lalu, gelar pertama sejak 1989/1990.

Napoli
kemudian menggantikannya dengan Rudi Garcia. Sayangnya, sejauh ini, hasil
kerjanya terbilang mengecewakan.

Pelatih
asal Prancis itu telah memimpin tim dalam sepuluh pertandingan dengan hasil
lima kemenangan, dua seri, dan tiga kekalahan.

Terbaru,
mereka baru saja dibantai oleh Fiorentina dengan skor 1-3. Itu membuat Napoli
kini hanya duduk di posisi kelima dengan 14 poin.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Chico Aura Mundur dari Malaysia Open 2024, Fokus ke Indonesia Masters

Kejutan datang dari skuad bulu tangkis Indonesia menjelang Malaysia Open 2024. Chico Aura Dwi Wardoyo…

9 jam ago

Legenda AC Milan Alessandro Nesta RESMI Dipecat Monza

Klub promosi Serie A, AC Monza, secara resmi memutuskan untuk memecat pelatih mereka, Alessandro Nesta.…

9 jam ago

Hansi Flick Lega, Ronald Araujo Segera Beraksi Untuk Barcelona

Kembalinya Ronald Araujo ke lapangan hijau setelah absen panjang akibat cedera menjadi angin segar bagi…

10 jam ago

Atletico Madrid Bungkam Barcelona, Luis Suarez Beri ‘Hadiah’ Buat Los Rojiblancos

Luis Suarez, penyerang Uruguay yang pernah menorehkan sejarah bersama Barcelona dan Atletico Madrid, kembali menunjukkan…

10 jam ago

Klasemen Akhir Fase Grup Piala AFF 2024: Thailand, Singapura, Vietnam & Filipina Lolos Ke Semi-Final

Fase grup Piala AFF 2024 (ASEAN Championship) telah rampung. Sejumlah hasil mengejutkan terjadi di babak…

10 jam ago

Menjual Scott McTominay Jadi Kesalahan Besar Buat Manchester United

Legenda Manchester United, Jaap Stam, mengungkapkan penyesalannya atas keputusan klub menjual Scott McTominay ke Napoli…

10 jam ago