MSPORTS –
Antony menjadi inspirator bagi Manchester United saat mengalahkan Nottingham
Forest dengan skor 2-0 pada Minggu (16/4/2023).
Pemain
sayap asal Brasil tersebut mencetak satu gol dan satu assist dalam pertnadingan
yang digelar di City Ground Stadium.
Setan Merah
memulai laga dengan apik meski tanpa para pemain utamanya yang cedera, seperti
Marcus Rashford, Raphael Varane, Lisandro Martinez, atau Luke Shaw.
Hasilnya, rotasi
tersebut membuahkan hasil pada menit 32. Anthony Martial yang mengisi posisi ujung
tombak menggantikan Wout Weghorst yang duduk di bangku cadangan berkontribusi dalam
gol pembuka ini.
Penyerang
asal Prancis tersebut mampu merebut bola dari Danilo. Bola liar kemudian bergulir
ke kaki Bruno Fernandes.
Gelandang
asal Portugal tersebut mengembalikan bola kepada Martial yang langsung
dilanjutkan dengan tendangan terarah.
Usahanya bisa
diselamatkan oleh Keylor Navas. Namun, Antony berada dalam posisi yang tepat
untuk menuntaskan bola rebound.
Setelah berusaha
keras untuk menambah gol, tim asuhan Erik ten Hag akhirnya bisa menggandakan
skor pada menit 77.
Semua diawali
dari pergerakan Antony yang menggiring bola dari sisi kiri ke tengah. Dar
belakang, Diogo Dalot berlari masuk ke dalam kotak penalti.
Antony melihat
pergerakan pemain yang di laga ini dimainkan sebagai bek kiri tersebut. Ia pun
melepaskan umpan yang membelah pertahanan Forest. Dalot kemudian menyelesaikannya
dengan tenang.
Hasil ini
membuat MU naik ke posisi ketiga dengan 59 poin. Mereka unggul tiga angka dari Newcastle
United yang sehari sebelumnya kalah dari Aston Villa.
Sementara itu,
Forest tidak beranjak dari posisi 18 dengan 27 poin. Perolehan mereka sama
dengan milik Everton yang ada di atasnya tetapi kalah dari sisi selisih gol.
Liverpool tampil tangguh saat menaklukkan perlawanan Leicester City dengan skor apik 3-1, dalam duel Boxing Day Liga Primer 2024/25,…
Manchester United kembali menelan kekalahan, setelah menyerah dengan skor 2-0 dari tuan rumah Wolverhampton, dalam duel…
Tren positif Chelsea harus terhenti, setelah mereka kena comeback oleh Fulham dengan skor 2-1, di laga pekan ke-18 Liga…
Vietnam berhasil meraih kemenangan dramatis dengan skor 2-0 atas tuan rumah Singapura, di leg pertama semifinal…
Manchester City belum juga bisa keluar dari mimpi buruk, setelah gagal menang melawan Everton usai bermain imbang 1-1,…
Barito Putera terus melakukan evaluasi jelang berakhirnya putaran pertama Liga 1 2024/25. Mengingat posisinya yang…