Apri/Fadia Gagal ke Final Swiss Terbuka Karena Cedera, Undur Diri di Pertengahan Set Kedua

MSPORTS –
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti gagal melaju ke final Swiss Terbuka
2023 setelah mengundurkan diri kala bertanding melawan Yuki Fukushima/Sayaka
Hirota, Sabtu (25/3/2023).

Pada set
kedua saat tertinggal 10-17, Apriyani memilih untuk tidak melanjutkan
pertandingan karena mengalami cedera. Sebelumnya, ia sempat mendapat kartu kuning
karena dianggap memperlambat pertandingan.

Hasil tersebut jelas sangat disesalkan mengingat mereka yang merupakan unggulan nomor
kedua dalam turnamen ini. Sementara lawannya yang berasal dari Jepang mengisi tempat
unggulan keenam.

Pertandingan
pada set pertama sebetulnya berjalan dengan ketat. Apri/Fadia sempat memperlihatkan
perjuangan yang apik.

Mereka sempat
tertinggal hingga tujuh poin ketika pertandingan berada di skor 2-9 untuk Yuki/Sayaka.
Namun, Apri/Fadia bisa menyamakan kedudukan dan bahkan berbalik unggul
dengan 17-14.

Sayangnya,
Yuki/Sayaka bisa bangkit kembali. Mereka meraih tujuh poin beruntun dan menutup
set pertama tersebut dengan skor 21-17.

Pada set
kedua, sebelum menyerah, Apri/Fadia memang tampak kesulitan. Ada tiga
kesempatan di mana mereka mampu menyamakan skor tetapi selalu gagal membalikkan
keadaan.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Borja Valero Ungkap Alasan Romelu Lukaku Kembali Bersinar di Napoli Bersama Antonio Conte

Mantan gelandang Inter dan Fiorentina Borja Valero meyakini, pemahaman Romelu Lukaku tentang gaya bermain Antonio…

1 jam ago

Pelatih Napoli Antonio Conte Sampaikan Kondisi Terkini Scott McTominay

Pelatih Napoli Antonio Conte mengonfirmasi Scott McTominay bisa bermain, saat menjamu AS Roma, dalam lanjutan…

1 jam ago

Mengapa Pemain Serie A Memiliki Garis Merah di Wajah Mereka

Semua pemain Serie A akan mengenakan garis merah di pipi mereka selama pertandingan pekan ke-13…

2 jam ago

Hasil Serie A: Ukir Tujuh Kemenangan Beruntun, Atalanta Kudeta Puncak Klasemen

Atalanta sukses melanjutkan tren positif mereka dengan mengukir tujuh kemenangan beruntun, usai menumbangkan Parma dengan…

2 jam ago

Hasil La Liga: Buang Keunggulan, Barcelona Ditahan Imbang Celta Vigo 2-2!

Barcelona gagal mempertahankan keunggulan, dan dipaksa bermain imbang 2-2, saat bertandang ke markas Celta Vigo pada laga pekan…

3 jam ago

Hasil Liga Primer: Hancur Lebur, Manchester City Dibantai Tottenham 0-4!

Manchester City menjamu Tottenham pada laga pekan ke-12 Premier League 2024/2025 di Stadion Etihad, Minggu (24/11) dini hari WIB. Man…

4 jam ago