Arrigo Sacchi: AC Milan Layak Menyesal Melepas Hakan Calhanoglu Begitu saja

Tio Prasetyon Utomo

December 29, 2023 ยท 2 min read

Arrigo Sacchi: AC Milan Layak Menyesal Melepas Hakan Calhanoglu Begitu saja
Football | December 29, 2023
Pemain berdarah Turki itu tampil impresif saat ini bersama rival sekota AC Milan tersebut.

Mantan pelatih AC Milan, Arrigo Sacchi mengatakan kalau mantan timnya itu layak menyesal setelah melepaskan Hakan Calhanoglu ke Inter Milan. Pemain berdarah Turki itu tampil impresif saat ini bersama rival sekota AC Milan tersebut.

Sebelumnya Hakan Calhanoglu sempat memperkuat AC Milan pada periode 2017-2021. Saat kompetisi akan memasuki musim baru, ia dilepas ke Inter Milan dengan status bebas transfer.

Hakan Calhanoglu justru tampil sangat baik bersama Inter Milan. Ia juga menjadi bagian dari Inter Milan saat menjuarai Coppa Italia dan Supercoppa Italia selama dua tahun berturut-turut, tepatnya pada tahun 2021 dan 2022.

Bersama Inter Milan, Hakan Calhanoglu mempunyai peran yang sangat penting. Bahkan, ia hampir tidak tergantikan.

Sejauh ini ia sudah mencetak 20 gol dan 24 assist untuk Inter Milan. Arrigo Sacchi tak segan menyanjung Hakan Calhanoglu.

“Dia sedang tampil bagus dan dia banyak berkontribusi. Anda melihat dia menjelajah ke seluruh penjuru lapangan. Kalau melihat ke belakang, iya, tapi situasi semacam ini sering kali terjadi di dalam sepakbola,” ungkap Sacchi kepada La Gazzetta dello Sport, dilansir Football-Italia, Jumat (29/12). 

“Contohnya, saya pernah ditawari Andrea Pirlo ketika saya menjadi direktur olahraga, tapi saya tidak merekrut dia. Anda lihat dia menjadi seperti apa. Calhanoglu sudah terbukti pemain yang tangguh di Milan, tapi dia dulu bermain sebagai trequartista. Sekarang ‘kan berbeda, dia menjadi seorang pemimpin.”

Bagi Arrigo Sacchi, Hakan Calhanoglu sudah berkembang sangat pesat. Ia juga semakin matang sebagai pemain.

“Dia itu pemain yang lengkap dan bisa memainkan semua posisi di lapangan tengah. Dia bergerak dengan cerdik, dia tahu kapan harus membuat operan pendek atau memainkan bola panjang. Dia itu pesepakbola modern.”

“Sebagai seorang regista, dia itu di antara tiga yang terbaik di dunia. Dia telah meningkat dengan sangat besar dan itu membuktikan bahwa anda bisa sukses hanya dengan kerja keras dan keyakinan diri. 

“Dia itu seorang pemimpin dan tahu bagaiman memimpin timnya bahkan di Liga Champions,” terang Sacchi.