Categories: FootballFootball News

Arsenal Sukses Datangkan Jurrien Timber Dari Ajax Amsterdam

Foto: arsenal.com

MSPORTS –
Arsenal mengumumkan secara resmi transfer Jurrien Timber dari Ajax Amsterdam
pada Jumat (14/7/2023). Pemain berusia 22 tahun tersebut diikat dengan ‘kontrak
jangka panjang’.

Menurut
laporan, The Gunners membeli bek setinggi 1,82 meter tersebut dengan harga
sekitar 40 juta euro. Timber akan mengenakan nomor punggung 12.

Direktur Arsenal,
Edu, menyatakan bahwa pihaknya sudah memantau Timber sejak lama.

“Kami
sangat senang membawa Jurrien ke Arsenal. Dia adalah pemain yang sudah kami
kagumi sejak lama. Jurrien adalah pemain muda internasional yang bertalenta
yang sesuai dengan visi kami dalam bersaing dengan skuad yang muda,” kata Edu.

Sementara itu,
sang pelatih, Mikel Arteta, menyebut bahwa salah satu alasan mereka merekrutnya
adalah karena kemampuannya yang bisa bermain di berbagai posisi.

“Dia adalah
pemain bertahan muda yang serbabisa yang akan cocok dengan sistem kami serta
menambah 
banyak kualitas ke skuad kami,” ucap Arteta.

“Jurrien
memang pemain yang muda tetapi dia telah sudah meraih banyak pencapaian. Dia memiliki
pengalaman bermain di turnamen internsional lebih dari sekali serta trofi yang
dia menangkan bersama Ajax,” tegas Arteta.

Ya, di
usianya yang masih terbilang muda, Timber tercatat sudah mengoleksi 15 caps
bersama tim nasional Belanda dan menjadi bagian dari skuad di Piala Dunia 2022
serta Piala Eropa 2020.

Sementara bersama
Ajax, ia telah mencatatkan 121 penampilan, 6 gol, dan 4 assist serta meraih 2
gelar Eredevisie dan 1 Piala Belanda.

Timber pun menjadi pemain baru kedua Arsenal untuk musim 2023/2024. Sebelumnya, mereka telah merekrut Kai Havertz dari Chelsea.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Jake Paul Ejek Mike Tyson Bak Peri Kecil Pemarah – Catat Link Streaming untuk Besok

Suasana tegang terjadi dalam face-off terakhir pada duel tinju yang mempertemukan Mike Tyson vs Jake…

2 jam ago

Ole Romeny Lagi di Jakarta, Disinyalir Bakal Dinaturalisasi PSSI

Pemain keturunan asal Belanda, Ole Romeny dilaporkan tengah berada di Jakarta. Kabar tersebut diungkap oleh…

4 jam ago

PSSI Beri Kemudahan untuk Garuda Fans Menonton Timnas Indonesia

Garuda Fans kini tak perlu khawatir lagi soal akses dan kenyamanan saat menyaksikan pertandingan antara…

4 jam ago

Head-to-head Timnas Indonesia Melawan Jepang

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Jepang dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15…

4 jam ago

Jay Idzes Sebut Timnas Indonesia Masih Punya Peluang Lolos

Jelang pertandingan menghadapi timnas Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat, 15 November…

4 jam ago

Ryo Matsumura Prediksi Timnas Indonesia akan Sulitkan Jepang

Gelandang Persija Jakarta, Ryo Matsumura ternyata tengah mengalihkan perhatiannya ke laga antara Indonesia melawan Jepang.…

4 jam ago