Aston Martin Tunjuk Fernando Alonso Sebagai Pengganti Sebastian Vettel Untuk Musim Depan

Tio Prasetyon Utomo

August 01, 2022 · 1 min read

Aston Martin Tunjuk Fernando Alonso Sebagai Pengganti Sebastian Vettel Untuk Musim Depan
Other Sports | August 01, 2022
Aston Martin tunjuk Fernando Alonso sebagai pengganti Sebastian Vettel untuk musim depan

MSPORTS –
Aston Martin mengumumkan pada Senin (1/8/22) bahwa mereka telah merekrut
Fernando Alonso dengan kontrak multi-tahun untuk musim depan.

Pembalap
yang kini membela Alpine tersebut dipilih untuk menggantikan Sebastian Vettel
yang telah mengumumkan akan pensiun dari Formula 1 pada akhir musim ini.

Keputusan
ini diambil oleh Aston Martin karena yakin dengan kemampuan juara dunia dua
kali tersebut dalam membawa tim menjadi kompetitif.

“Saya telah
mengenal dan mengagumi Fernando selama beberapa tahun dan selalu tampak jelas
bahwa dia adalah pemenang yang berkomitmen seperti saya,” kata Ketua Eksekutif
Aston Martin, Lawrence Stroll.

“Tampaklah
natural untuk mengundang Fernando menjadi bagian dari pengembangan tim pemenang.
Kami telah menyepakati dalam pembicaraan terbaru bahwa kami memiliki ambisi dan
nilai yang sama,” ujar Stroll.

Mike Krack
yang merupakan Kepala Tim menambahkan: “Kami dalam perjalanan untuk menciptakan
organisasi pemenang dan jelas bahwa Fernando akan mempercepat perkembangan kami dan membawa kepada kami penampilan yang
bisa membuat bangga.”

Poin ini
pula yang menjadi faktor bagi pembalap asal Spanyol ini dalam menerima tawaran
tersebut.

“Tim Aston
Martin jelas menerapkan energi dan komitmen untuk menang dan oleh karenanya merupakan
salah satu tim paling menggairahkan di Formula One hari ini,” katanya.

“Tidak ada
tim di Formula One hari ini yang menampilkan visi lebih besar dan komitmen
untuk menang yang helas. Dan itu membuat ini menjadi kesempatan yang menggairahkan
untuk saya,” pungkas Alonso.