Badminton Asia Championship 2022: Chico Aura Dwi Wardoyo Kalahkan Kento Momota

Tio Prasetyon Utomo

April 27, 2022 · 1 min read

Badminton Asia Championship 2022: Chico Aura Dwi Wardoyo Kalahkan Kento Momota
Other Sports | April 27, 2022
Chico Aura Dwi Wardoyo mengalahkan Kento Momota

MGOALINDO – Hasil positif nan mengejutkan diraih oleh
tunggal putra muda Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, di babak 32 besar
Badminton Asia Championship 2022 yang digelar di Filipina, Rabu (27/4/22).

Pemain peringkat 52 dunia tersebut berhasil mengalahkan
pemain nomor dua dunia sekaligus unggulan nomor satu dalam kejuaraan ini, Kento
Momota.

Chico yang berusia 23 tahun menang dalam pertandingan yang
berlangsung hingga rubber set. Pada set pertama, dia kalah 17-21.

Pemain yang lahir di Jayapura ini kemudian bangkit pada set
kedua dengan menang 21-17. Akhirnya, Chico menutup set ketiga dengan cukup
mudah, 21-7.

“Alhamdulillah saya bisa menyelesaikan pertandingan dengan
kemenangan,” ungkap Chico setelah pertandingan seperti dikutip dari situs resmi
Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI).

“Di gim pertama sebenarnya saya sudah enak mainnya, hanya
terburu-buru di poin jelang akhir. Di gim kedua dan ketiga saya menerapkan
strategi yang sama, tapi hanya lebih sabar saja,” lanjut Chico.

“Saya senang bisa menang atas Momota da bisa mengeluarkan
seluruh kemampuan saya hari ini. Tapi, saya belum puas. Saya mau melangkah jauh
di sini,” tegas Chico.

Pada babak 16 besar nanti, Chico akan menghadapi wakil asal
Hong Kong, Lee Cheuk Yiu. Keduanya pernah bertemu pada Kejuaraan Beregu Asia
2022 di Malaysia, Februari lalu. Chico menang kala itu, 21-14, 18-21, 21-18.

Sementara bagi Momota, sejak kecelakaan yang dialaminya pada
Januari 2020 lalu yang hingga membuat supirnya meninggal kala itu, penampilannya
memang belum kembali seperti sediakala.

Satu-satunya gelar yang bisa ia raih setelah kejadian
mengenaskan tersebut adalah Indonesia Masters pada November 2021 lalu.