Categories: BWFOther Sports

Badminton: Fajar/Rian Resmi Tempati Ranking Satu Dunia

MSPORTS – Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, resmi menempati rangking satu dunia pada Selasa (27/12). 

Fajar/Rian kini memiliki 88.655 poin dari 17 turnamen musim ini, unggul 5.955 poin dari pasangan ganda asal Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi di peringkat kedua.

Prestasi ini berkat performa gemilang Fajar/Rian musim ini. Pasangan yang telah bersama selama delapan tahun ini memenangkan Swiss Open, Indonesia Masters, Malaysia Masters, dan Denmark Open.

Selain itu, Fajar/Rian juga juga menjadi runner-up di Malaysia Open, Thailand Open, serta Korean Open. Meski mereka juga menjadi runner-up di Singapore Open, raihan tersebut tidak terhitung dalam poin ranking BWF.

Sebelum musim 2022 ini, Fajar/Rian tidak pernah meraih lebih dari dua gelar pada satu musim.

Pasangan ganda putra veteran Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, berada di peringkat ketiga dengan 81.425. Pasangan yang dijuluki the Daddies ini tidak mendapatkan satu gelar musim ini.

Raihan terbaik the Daddies didapat pada turnamen-turnamen besar seperti All England, World Championship, dan World Tour Finals.

Sementara itu, ganda putra lain Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana berada di peringkat 12, lalu Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin berada di posisi 15.

Mantan peringkat satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, turun 15 peringkat ke peringkat 23 musim ini setelah hanya menjalani 7 turnamen. Prestasi terbaik pasangan yang akrab disapa Minions ini diraih saat menjadi runner-up di Denmark Open.

Tak banyak yang berubah di papan atas ranking BWF akhir tahun ini di sektor lainnya.

Pebulu tangkis asal Denmark, Viktor Axelsen, masih menjadi jawara di sektor tunggal putra setelah menjadi juara di World Championship, All England, dan Tour Finals.

Perwakilan Indonesia, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting, masing-masing berada di peringkat empat dan lima. Jojo berhasil juara di Swiss Open, sedangkan Ginting berhasil juara du HYLO Open dan Singapore Open.

Di sektor tunggal putri, Akane Yamaguchi asal Jepang mempertahankan posisinya di rangking teratas usai menjuarai Tour Finals, World Championship, dan All England.

Gregoria Mariska Tunjung merupakan perwakilan Indonesia di sektor ini. Ia berada di peringkat 15 usai menjadi juara di Badminton Asia Team Championships dan Australian Open.

Pasangan asal China, Chen Qingchen/Jia Yifan, menunjukkan dominasinya di sektor ganda putri. Ia meraih gelar juara di Tour Finals dan World Championship.

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menjadi pasangan Indonesia terbaik di sektor ganda putri. Dari sembilan turnamen yang dijalani tahun ini, mereka berhasil menang di Singapore Open dan Malaysia Open, serta menjadi runner-up di Indonesia Masters.

Terakhir di sektor ganda campuran, Zheng Siwei/Huang Yaqiong asal China juga dominan dengan 10 gelar musim ini, termasuk Tour Finals dan World Championship, namun kalah di semifinal di All England.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi satu-satunya wakil Indonesia di posisi 10 besar. Tahun ini mereka berhasil menjadi runner-up di Malaysia Masters dan menempatkannya di posisi sembilan.

Sementara itu, mantan peringkat empat dunia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, terjun bebas ke peringkat 47 setelah hanya menjalani lima turnamen musim ini.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Perebutkan Total Hadiah Rp153 Juta

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 menjadi ajang paling prestisius bagi para pebiliar pemula.…

56 menit ago

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

1 jam ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

2 jam ago

Bagas Adi Optimistis Bali United Kalahkan Malut United

Bek Bali United, Bagas Adi Nugroho dipastikan akan mengisi lini belakang di laga pekan keenam…

2 jam ago

Nova Arianto Senang Timnas Indonesia U-17 Dapat Pelajaran Berharga

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto mengaku puas dengan kinerja para pemain dalam uji tanding…

2 jam ago

Indra Sjafri Panggil 30 Pemain untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri umumkan 30 pemain untuk persiapan menuju babak kualifikasi…

2 jam ago