MSPORTS – Gareth Bale telah mengonfirmasi dirinya akan bergabung dengan klub asal Amerika Serikat, Los Angeles FC, pada musim depan. Namun sang presiden klub yang berlaga di Major League Soccer (MLS) ini berharap klubnya tidak menjadi tempat persinggahan sementara bagi Bale.
Bale hijrah ke AS usai kontraknya berakhir dengan Real Madrid yang ia bela selama delapan tahun. Kapten tim nasional Wales ini mencari klub untuk menjaga kebugarannya menjelang Piala Dunia pada November mendatang.
Bukan rahasia lagi kalau tim nasional Wales merupakan fokus utama Bale. Ia telah membawa negaranya menuju Piala Dunia dan juga bermain di Nations League beberapa pekan lalu.
Hal tersebut membuat banyak dugaan bahwa Bale hanya bergabung dengan LFC hingga akhir tahun dan hengkang usai Piala Dunia.
Presiden LAFC, John Thorrington, memberikan komentar resminya soal pembelian ini. Ia tidak mengungkapkan durasi kontrak yang diteken Bale namun yakin ia akan berada di klub pasca Piala Dunia.
“Saya ingin membicarakan hal yang spesifik, tapi karena kebijakan ini, saya tidak bisa. Apa yang saya bisa katakan adalah LAFC dan Gareth (Bale) berharap ini sebuah hubungan yang jangka panjang,” kata Thorrington, dikutip dari BBC.
“Ini tidak pernah soal enam bulan hanya untuk Piala Dunia. Kami selalu membicarakan sesuatu yang jangka panjang. Itu sudah jelas dari Gareth dan perwakilannya.
“Sudah jelas kami berharap dia menjadi pemain top untuk kami dan liga ini.”
“Ketika Gareth sedang mencari apa yang ia perlu lakukan, prioritasnya akan ada di LAFC – kami yakin soal itu – tapi kami tidak naif akan fakta bahwa dia, seperti pemain kami yang lain, menantikan Piala Dunia.”
Bale dikabarkan akan tiba di Los Angeles pada pekan depan dan berpotensi akan debut saat berhadapan dengan tetangga dan rival mereka, LA Galaxy, awal bulan depan.
“Kami belum punya tanggal yang pasti. Bursa transfer kami dibuka awal Juli dan itu akan jadi tanggal kami mendaftarkannya.
“Kami masih harus berurusan dengan berkas-berkas keimigrasian dan hal-hal seperti itu tapi kami berharap pekan depan hingga 10 hari kami akan bisa mengurusnya dan keluarganya dan menyambut mereka di Los Angeles.
“Ia berpotensi bisa bermain di laga pertama pada 8 Juli nanti.”
Bale merupakan bintang kedua yang datang ke LAFC setelah Giorgio Chiellini dari Juventus.
Lille dan Juventus harus puas berbagi angka, setelah bermain imbang dengan skor 1-1, dalam laga matchday 4 League…
AC Milan berhasil meraih hasil positif, setelah menaklukkan juara bertahan Real Madrid, dengan skor 1-3…
Jules Kounde kini diakui sebagai salah satu pemain paling konsisten di skuad Barcelona. Performa stabilnya…
Lionel Messi akan selalu dikenang sebagai legenda terbesar Barcelona, sosok tak tergantikan yang membuktikan kualitasnya…
Pada hari kedua kualifikasi, Minggu (3/11/2024), empat pemain terbaik berhasil terpilih untuk mewakili Indonesia di…
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, meresmikan STY Foundation, sebuah yayasan yang bertujuan memajukan talenta sepak…