Bali United akhirnya berhasil meraih kemenangan dan clean sheet atas tamunya, PSIS Semarang hari Jumat (8/3) malam ini di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
Serdadu Tridatu sukses menang 2-0 atas Laskar Mahesa Jenar setelah gol Ilija Spasojevic pada menit 26 melalui titik putih dan tendangan bebas Mohammed Rashid pada menit 48.
Kedua tim sudah saling menekan sejak babak pertama untuk bisa mencetak gol lebih dulu dari lawannya.
Pada menit 9, peluang Irfan Jaya melepaskan tembakan masih membentur lini belakang Laskar Mahesa Jenar.
Serangan pun berbalas pada menit 13, Evan Dimas melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang belum mengenai sasaran.
Pada menit 25, Bali United akhirnya membuka keunggulan setelah berhasil mencetak gol melalui titik putih yang dilepaskan Ilija Spasojevic.
Made Andhika yang mencoba masuk ke dalam kotak penalti dijatuhkan oleh pemain PSIS yang berbuah penalti.
Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.
Unggul jumlah gol, Serdadu Tridatu kembali menekan melalui peluang tendangan keras Eber Bessa dari luar kotak penalti.
Peluang itu terjadi pada menit 36 dan 42 yang masih ditepis kiper dari PSIS Semarang itu.
Hingga babak pertama berakhir skor 1-0 masih milik dari Bali United atas tamunya, PSIS Semarang.
Memasuki tiga menit babak kedua, Mohammed Rashid berhasil menggandakan keunggulan setelah tendangan bebasnya masuk ke dalam gawang Adi Satryo.
Skor berubah menjadi 2-0 untuk keunggulan tuan rumah Bali United atas tamunya, PSIS Semarang.
Pergantian pun dilakukan Bali United setelah unggul 2 gol atas tamunya.
Pada menit 60, Bali United menarik Spasojevic dengan memasukan Jefferson Assis.
Sepuluh menit kemudian, Rahmat masuk menggantikan Yabes Roni.
Serangan kembali berlanjut pada menit 75, umpan Eber disambut Irfan Jaya dengan sundulan masih terkena tiang gawang.
Hingga penghujung babak kedua, tidak ada gol yang tercipta dari kedua tim dan Bali United berhasil meraih kemenangan di pekan ke-28 BRI Liga 1 2023/24.
Pelatih kepala Bali United pun menyebutkan faktor utama kemenangan timnya yang berhasil mengamankan tiga poin di laga kandang.
“Terima kasih untuk suporter yang hadir pertandingan malam ini meskipun hujan untuk bisa memberikan semangat dan motivasi kepada pemain. Kami tahu tidak punya banyak waktu persiapan di jadwal pertandingan kali ini karena kami memahami ini laga yang penting. Hasil positif dan clean sheet ini juga bagus buat tim karena bisa melampaui poin dari PSIS Semarang di 4 besar klasemen saat ini,” ujar Coach Teco.
Hasil kemenangan ini membuat Serdadu Tridatu menghuni peringkat ke-3 sementara di papan klasemen dengan meraih 48 poin dari 14 kemenangan, 6 imbang dan 8 hasil kekalahan.
PSSI melalui PT. Garuda Sepakbola Indonesia (GSI) berkolaborasi dengan Meta mengundang JKT48, untuk mengisi After…
Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…
Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…
Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…