MSPORTS – Sergio Ramos mencetak gol bunuh diri guna memberikan tiga angka untuk Barcelona, yang meraih kemenangan tipis 1-0 atas Sevilla pada Sabtu (30/9).
Ramos yang merupakan mantan kapten Real Madrid, melawan rival abadinya Barcelona sejak 2020 lalu sebelum pindah ke Paris Saint-Germain dan kini membela klub lamanya Sevilla.
Namun reuninya bersama Barcelona berakhir dengan bencana pada menit ke-76, ketika ia salah mengantisipasi umpan silang bintang muda Barca Lamine Yamal dan masuk ke gawang sendiri.
Barcelona sendiri berhasil kembali ke jalur kemenangan setelah sebelumnya ditahan imbang Mallorca dengan skor 2-2
Bermain sebagai tuan rumah di Estadi Olímpic Lluís Companys, Barcelona beberapa kali sulit untuk menembus lini pertahanan Sevilla.
Peluang emas tercipta pada menit ke-22 ketika Joao Cancelo menggocek beberapa pemain Sevilla, sebelum melepaskan umpan ke area berbahaya. Namun tembakan Joao Felix dari jarak dekat hanya membentur tiang gawang.
Tim tamu juga tak mau kalah ketika Lucas Ocampos melepaskan tembakan yang mampu dihalau gelandang Barca Gavi di mulut gawang.
Fermin Lopez yang masuk di pertengahan babak pertama, memiliki peluang lima menit sebelum jeda. Setelah melakukan kombinasi operan bersama Yamal, tembakan Lopez tepat mengarah kiper Sevilla Orjan Nyland.
Usai jeda, Barcelona terus mencari gol kemenangan ketika tembakan Robert Lewandowski dari jarak dekat berhasil ditepis Nyland.
Lalu gol penentu terjadi pada menit ke-76 ketika gol bunuh diri Ramos memberikan tiga angka untuk tuan rumah.
Hasil ini membuat Barcelona naik ke posisi puncak sementara La Liga dengan 20 poin dari delapan laga, unggul tipis satu poin dari Girona di posisi dua yang baru bermain tujuh laga.
Sementara Sevilla tertahan di posisi 12 dengan tujuh angka, meski tim asuhan Jose Luis Mendilibar tersebut tidak terkalahan dari empat laga sebelumnya di semua kompetisi.
Susunan pemain
Barcelona: Marc-Andre ter Stegen; Joao Cancelo, Jules Kounde, Andreas Christensen, Alejandro Balde; Gavi, Ilkay Gundogan, Raphinha; Lamine Yamal, Robert Lewandowski, Joao Felix,
Cadangan: Inaki Pena, Ferran Torres, Ronald Araujo, Ander Astralaga, Fermin Lopez, Oriol Romeu, Marcos Alonso, Sergi Roberto, Inigo Martinez.
Pelatih: Xavi
Sevilla: Orjan Nyland; Juanlu Sanchez, Loic Bade, Sergio Ramos, Adria Pedrosa; Joan Jordan, Djibril Sow; Lucas Ocampos, Ivan Rakitic, Erik Lamela; Dodi Lukebakio.
Cadangan: Suso, Adnan Januzaj, Marcos Acuna, Mariano, Jesus Navas, Rafa Mir, Boubakary Soumare, Fernando, Federico Gattoni, Nemanja Gudelj, Marko Dmitrovic, Enrique Valiente.
Pelatih: Jose Luis Mendilibar
Persib Bandung sukses mempertahankan rekor tak terkalahkan musim ini, setelah bermain imbang 1-1 melawan Bali United,…
Eddie Howe mengatakan ada banyak hal yang dipertaruhkan bagi Newcastle United saat menghadapi Arsenal di…
Bek kiri Timnas Indonesia Pratama Arhan mendapat pelabuhan baru, setelah secara resmi mendarat di klub…
Gelandang Persib Marc Klok adalah salah satu pemain yang sering mendapatkan panggilan Shin Tae-yong. Ia…
Persis Solo tak mau menyia-nyiakan momen transfer window yang ada untuk memperkuat skuat menatap putaran…
Madura United memperkenalkan pemain asing baru yang berposisi sebagai gelandang serang, Brayon Angulo, Senin (6/1),…