Baru Jadi Pemain Leeds United, Luis Sinisterra Derita Cedera Hamstring

Tio Prasetyon Utomo

July 23, 2022 · 2 min read

Baru Jadi Pemain Leeds United, Luis Sinisterra Derita Cedera Hamstring
Football | July 23, 2022
Baru Jadi Pemain Leeds United, Luis Sinisterra Derita Cedera Hamstring

MSPORTS – Pemain anyar Leeds United, Luis Sinisterra, menderita cedera hamstring saat laga persahabatan pramusim melawan Crystal Palace, Jumat (22/7) sore WIB.

Laga tersebut berakhir imbang 1-1 yang menjadi bagian dari tur pramusim mereka di Perth, Australia.

Sinisterra bermain dari menit pertama namun ditarik keluar saat laga baru berjalan 14 menit.

Pemain berusia 23 tahun asal Kolombia tersebut didatangkan dari Feyenoord dengan mahar sebesar 21 juta pound sterling.

Pelatih Leeds, Jesse Marsch, berharap cederanya tidak membuat pemain tersebut menepi terlalu lama.

“Luis memiliki sedikit cedera hamstring. Kami berharap cederanya tidak terlalu besar, terlalu panjang, dan terlalu parah,” kata Marsch.

“Setiap kami kami memiliki cedera hamstring, saya sangat kecewa karena ini cerminan dari semua yang kami lakukan padanya secara fisik,” tambahnya.

Pada laga tersebut, Leeds unggul lebih dulu melalui gol penalti dari Rodrigo, yang menggantikan Sinisterra, di menit 56. Penalti tersebut didapatkan setelah Joel Ward dilanggar oleh Crysencio Summerville.

Namun pada menit 67, Jean-Philippe Mateta menyamakan kedudukan untuk Palace.

Selain Sinisterra, Adam Forshaw juga terpaksa ditarik ke luar di babak pertama.

“Adam cedera pada lututnya setelah Mateta menekannya,” lanjut Marsch.

“Saya berharap itu tidak terlalu parah. Kami akan mendapatkan informasi dalam beberapa hari ke depan.”