MSPORTS – Romelu Lukaku baru saja bermain sejak menderita cedera dua bulan lalu. Namun penyerang asal Belgia tersebut kembali menderita cedera, seperti yang diungkapkan Inter pada Senin (31/10).
Lukaku sempat bermain pada dua laga terakhir melawan Viktoria Plzen dan Sampdoria lalu, setelah absen sejak laga kontra Lazio pada Agustus lalu.
Ia memainkan laga perdananya saat laga kontra Plzen di Champions League dan mencetak gol usai masuk dari bangku cadangan pada menit ke-83 di laga yang berakhir dengan skor 4-0.
Serta kembali masuk dari bangku cadangan dan bermain selama 20 menit pada laga kontra Sampdoria yang berakhir dengan kemenangan Inter 3-0.
“Pagi ini, Romelu Lukaku menjalani pemeriksaan di Humanitas Institute di Rozzano. Mereka mengungkapkan pemain Belgia ini menderita cedera pada otot myotendinous di hamstring kirinya. Kondisinya akan kembali diperiksa dalam beberapa hari,” tulis Inter dalam rilisnya.
Lukaku kembali tiba di Inter pada musim panas lalu usai dipinjamkan dari Chelsea. Ia menjadi sosok penting saat Nerazzurri meraih gelar Scudetto dua musim lalu.
Bersama tim nasional Belgia, Lukaku merupakan pencetak gol terbanyak dnagn 68 gol dari 102 laga.
Belgia akan menghadapi Kanada, Maroko, dan Kroasia di Grup F pada Piala Dunia yang akan digelar pada 20 November mendatang di Qatar.
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora), Dito Ariotedjo, secara resmi melepas timnas Esport Indonesia…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meninjau kembali target realistis untuk timnas Indonesia pada Grup C…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjamin keselamatan suporter tim tamu saat away ke kandang timnas…
Calon pemain timnas Indonesia, Kevin Diks dijadwalkan diambil sumpah kewarganegaraan di Denmark, Jumat (8/11/2024) waktu…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah meninjau kesiapan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan,…
Beberapa media di Italia melaporkan bahwa Juventus lebih bersemangat dari sebelumnya untuk mengamankan kesepakatan dengan…