MSPORTS –
Ben Chilwell memperpanjang kontraknya bersama Chelsea selama dua tahun. Itu membuat
dia kini terikat dengan klub asal London tersebut hingga 2027.
Proyek
jangka panjang menjadi alasan bek kiri tersebut sepakat menambah masa baktinya
dengan The Blues. Menurutnya, ia yang sudah nyaman di Stamford Bridge merasa bisa
berkontribusi terhadap proyek ini.
“Saya
merasa sangat kerasan di Chelsea dan sangat menikmati waktu saya di lapangan
ini. Jadi, saya sangat senang klub menginginkan saya untuk menjadi bagian dari
proyek jangka panjang. Saya sangat senang memperpanjang kontrak,” ungkapnya
dikutip situs resmi klub.
“Kami tenah
bekerja keras untuk kesuksesan dan saya akan melakukan yang terbaik untuk
membawa lebih banyak senyuman bagi wajah para para pendukung yang telah membuat
saya merasa disambut,” tegasnya.
Pemain yang
kini berusia 26 tahun tersebut dibeli dari Leicester City pada 2020 dengan
harga cukup tinggi, 50 juta poundsterling.
Hingga kini,
Chilwell telah bermain 80 kali dan mencetak sembilan gol serta 12 assist untuk mereka.
Ia membantu Chelsea meraih gelar Liga Champions, Piala Dunia Antarklub, dan
Piala Super UEFA.
Persikabo 1973 harus mengakui keunggulan tuan rumah Persiraja Banda Aceh dengan skor 3-1, dalam lanjutan…
Belanda sukses mengamankan tiket ke perempat-final, setelah menaklukkan Hungaria dengan skor 4-0, di laga kelima Grup…
Jerman mengunci status juara grup setelah mengamankan kemenangan telak 7-0 atas Bosnia dan Herzegovina, di laga kelima…
Bhayangkara FC akan menjalani laga lanjutan Liga 2 2024/25 dengan menjamu tim dasar klasemen Grup…
Mike Tyson harus mengakui kekalahan di tangan Jake Paul dalam pertarungan tinju yang digelar di…
Pelatih Paul Munster menegaskan laga ini sangat penting untuk dimenangkan. Ini adalah laga klasik, dua…