MSPORTS – Leicester City berhasil naik dari dasar klasemen usai meraih hasil imbang dari Crystal Palace di Premier League, Sabtu (15/10) malam WIB. Kendati demikian, pelatih the Foxes, Brendan Rodgers, masih merasa tertekan dan mengatakan pasifnya di bursa transfer menjadi penyebabnya.
Kasper Schmeichel hengkang ke Nice pada bursa transfer musim panas lalu, serta Wesley Fofana yang dijual ke Chelsea seharga 80 juta poundsterling.
Namun the Foxes hanya mendatangkan Wout Faes dan Rodgers mengindikasikan hal ini yang membuat penurunan performa Leicester dan harus berjuang keras untuk melalui musim ini.
“Saya pikir performanya bagus. Kami membatasi permainan tim Crystal Palace yang sangat bagus, dengan banyaknya kualitas dari para pemain, untuk satu kesempatan,” kata Rodgers.
“Selain itu kami menekan dengan baik, khususnya di babak kedua ketika tekanan pada bola lebih baik. Kami masuk ke area bagus tapi gagal menciptakan operan akhir untuk mendapatkan gol.”
“Pada saat ini kami harus melihat upaya dan perjuangan para pemain, yang ada di sana. Bakatnya ada tapi kami hampir di dasar klasemen, jadi berpengaruh terhadap rasa percaya diri.”
“Ini performa yang bagus, ada keinginan untuk menang, tapi ini clean sheet melawan tim yang bagus.”
Rodges juga memuji para pendukungnya yang hadir stadion, yang memberikan motivasi ekstra di lapangan.
“Para penonton memberikan dukungan yang bagus, mereka benar-benar membantu tim. Kami mungkin tidak di kondisi terbaik, tapi banyak momen yang bagus di dalamnya.”
Kendati demikian, Rodgers tidak membantah dirinya berada di bawah tekanan dengan kondisi timnya yang berada di papan bawah, dan mengatakan penyebabnya adalah pasifnya mereka di bursa transfer musim panas lalu.
“Olahraga modern ini, jika Anda tidak menang, Anda akan menerima kritikan dan saya terima hal itu,” tambahnya.
“Para pemain sedang berjuang dan berlari dan memberikan segalanya. Saya merasa setelah bursa musim panas kami harus berjuang selama musim ini tapi para pemain sedang melakukannya dan berharap kami akan mendapatkan hasil yang lebih baik seiring musim berjalan.”
Di jeda kompetisi Liga 1 2024/25, pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan mengajukan permohonan cuti sementara…
Pelatih baru Persis Solo, Ong Kim Swee nampaknya sudah tak sabar lagi untuk menjalani debut…
Striker muda PSS Sleman, Hokky Caraka terpilih ke dalam skuat tim nasional Indonesia yang akan…
Kabar bahagia datang dari bek muda Persebaya Surabaya, Alfan Suaib dapat kesempatan untuk berbaju timnas…
Selama jeda Liga 1 2024/25 pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster fokus persiapan untuk laga selanjutnya.…
Pemain Liga 1 2024/25 dari Bali United Rahmat Arjuna harus menerima kenyataan setelah namanya tidak…