Berada di Penghujung Karir, Buffon dan Barzagli Ungkap Sisi Lain Chiellini

Tio Prasetyon Utomo

May 12, 2022 · 3 min read

Berada di Penghujung Karir, Buffon dan Barzagli Ungkap Sisi Lain Chiellini
Football | May 12, 2022
Berada di Penghujung Karir, Buffon dan Barzagli Ungkap Sisi Lain Chiellini

MGOALINDO – Walaupun belum ada keputusan resmi, Giorgio Chiellini dipercaya akan hengkang dari Juventus akhir musim ini. Bek tengah veteran Italia ini telah membela klub asal Turin ini selama 17 tahun dan menjelang final Coppa Italia yang akan diadakan pada Kamis (12/5) dini hari, mantan rekan setimnya, Gianluigi Buffon dan Andrea Barzagli ungkap rahasia pemain berusia 37 tahun ini. 

“Chiello adalah perwira saya, penjaga saya,” kata Buffon yang kini kini bermain bersama Parma di Serie B kepada La Gazzetta dello Sport 

“Dia dulu, dan hingga sekarang, ialah seorang teman, saya membagikan banyak hidup saya bersamanya. Dia lebih dari sekadar pemain atau rekan setim. Kami benar-benar mengerti satu sama lain, kami tahu kekuatan dan kelemahan kami.”

Chiellini yang mengawali karirnya sebagai bek kiri, kini menjadi bek tengah dan ketika Juventus memainkan tiga bek tengah, ia mennjadi pilar klub terutama setelah kasus Calciopoli. 

“Chiello banyak menuntut terhadap dirinya sendiri dan yang lain, ia contoh di mana kecerdasan, kerja keras, dan dedikasi dan semangat akan membawa kamu ke tempat tertinggi. Saya akui, dia bukan pemain dengan teknik tinggi dan pergerakan yang anggun, tapi saya tidak bisa berpikir siapa bek yang lebih baik dalam 10 tahun terakhir.

“Saya harap dia bisa meninggalkan Juve seperti yang saya lakukan pertama kali, mengangkat trofi Coppa Italia sebagai kapten.”

Di sisi lain, Barzagli juga mengungkapkan kedekatannya dengan Chiellini. Barzagli yang kini sedang menikmati masa pensiunnya, merupakan salah satu dari tiga bek andalan Juventus bersama Chiellini dan Leonardo Bonucci. 

“Bahkan di luar lapangan, Chiellini memberikan rasa kebersamaan kepada Juve,” kata Barzagli yang kini berusia 41 tahun. 

“Melihatnya, Anda paham apa yang membuat sebuah tim pemenang, karena Anda perlu seseorang yang hebat sebelum menjadi pemain yang hebat. Dia merupakan salah bek terbaik di sejarah klub.”

Walaupun sulit ketika Juventus mulai menggunakan tiga bek tengah, namun akhirnya trio BBC dari Barzagli, Bonucci, dan Chiellini, dikenal sebagai trio bek paling tanggung di Italia. 

“Kami sebelumnya terbiasa dengan pertahanan empat bek, hanya Giorgio yang pernah menjadi bek kiri saat muda. Ini hal baru untuk semuanya, tapi kami mulai mendapatkan kepercayaan kalau ini dapat bekerja dengan baik/

“Giorgio merupakan salah satu dari sedikit penjaga pemain yang tersisa di sepak bola, pemain yang suka melakukan kontak dengan lawan. Walaupun tidak terlalu teknikal dengan bola, ia bekerja keras bermain bola dari lini pertahanan. Dia bek yang komplit. 

“Jika ini akhir kiprahnya di Juve, maka tim ini akan kekurangan kepemimpinannya.”

Terdapat laporan ia mendapatkan tawaran bermain di Amerika Serikat, namun ia bisa saja pensiun dan mengambil peran baru sebagai direktur di Juventus. 

“Saya pikir dia bisa melakukan apa pun yang dia mau,” ujar Barzagli. 

“Jangan lupa, dia salah satu dari sedikit pesepak bola profesional yang mampu mendapatkan gelar sarjana. Dia memiliki semuanya untuk menjadi direktur, tapi dia akan memutuskannya.”