Bintang Manchester United Bruno Fernandes memberikan pernyataan tegas bahwa Pep Guardiola, manajer Manchester City, adalah pelatih terbaik di dunia.
Meski pun Guardiola melatih tim rivalnya, Fernandes tampaknya tidak ragu untuk melontarkan kalimat tersebut.
Pencapaian ahli taktik asal Spanyol tersebut memang tak diragukan lagi, dengan sederet gelar pernah ia raih bersama Barcelona, Bayern Munich dan City. Bahkan, dia menjadi satu-satunya pelatih yang mampu meraih treble bersama dua klub berbeda.
Dan di musim ini, Guardiola masih berpeluang untuk mempertahankan pencapain treble mereka, dan jika hal itu terjadi, tampaknya kesuksesan itu akan sulit untuk disamai, bahkan dilewati, oleh pelatih mana pun.
“Tidak diragukan lagi kalau kita sedang membicarakan pelatih terbaik dunia. Dalam beberapa tahun terakhir, dia adalah pelatih terbaik di dunia. Dia mungkin jadi pelatih yang mengubah wajah sepakbola dunia seperti sekarang,” kata Fernandes dilansir dari 90min.
“Semua orang ingin menjadi seperti Guardiola. Tim dari divisi dua hingga pertama mencoba bermain seperti Man City karena hasil dan kesuksesan yang mereka raih.”
“Mendapat apresiasi dari pelatih seperti Guardiola itu luar biasa, karena seperti yang saya katakan, kita sedang membicarakan pelatih yang sangat saya apresiasi dan bagi saya, dia adalah pelatih terbaik dunia.”
Timnas Futsal Indonesia meraih kemenangan 5-1 atas Thailand pada semifinal Piala AFF Futsal 2024 di…
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora), Dito Ariotedjo, secara resmi melepas timnas Esport Indonesia…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, meninjau kembali target realistis untuk timnas Indonesia pada Grup C…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menjamin keselamatan suporter tim tamu saat away ke kandang timnas…
Calon pemain timnas Indonesia, Kevin Diks dijadwalkan diambil sumpah kewarganegaraan di Denmark, Jumat (8/11/2024) waktu…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, telah meninjau kesiapan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan,…