Bono Jadi Pahlawan, Walid Regragui: Kami Punya Salah Satu Kiper Terbaik di Dunia!

Tio Prasetyon Utomo

December 07, 2022 · 1 min read

Bono Jadi Pahlawan, Walid Regragui: Kami Punya Salah Satu Kiper Terbaik di Dunia!
Football | December 07, 2022
Bono Jadi Pahlawan, Walid Regragui: Kami Punya Salah Satu Kiper Terbaik di Dunia!

MSPORTS – Maroko melaju ke babak perempat
final Piala Dunia Qatar 2022. Mereka mengalahkan Spanyol lewat adu penalti.

Sang kiper,
Yassine Bounou, menjadi pahlawan karena menggagalkan dua dari tiga tendangan
pertama Spanyol yang diambil oleh Carlos Soler dan Sergio Busquets.

Sementara itu,
tendangan Pablo Sarabia sebagai eksekutor pertama Spanyol membentur tiang.
Namun, ia juga berhasil menebak arahnya.

Pelatih
Maroko, Walid Regragui, menegaskan bahwa sejak awal dirinya memang percaya diri
jika harus menyelesaikan pertandingan lewat adu penalti.

Pasalnya, ia
dan timnya memiliki Bono yang disebut sebagai salah satu kiper terbaik di
dunia.

“Kami
mencoba untuk memenangkan pertandingan sebelum penalti. Namun, kami tahu jika
itu berlanjut ke penalti, kami memiliki salah satu kiper terbaik di dunia dan
memiliki peluang bagus untuk menang,” ungkapnya seusai laga.

Bagi
Regragui sendiri, hasil ini menjadikannya sebagai pelatih asal Afrika pertama
yang mampu menembus perempat final Piala Dunia.

Seperti diketahui,
ia baru saja menangani Maroko pada Agustus 2022. Ia menggantikan Vahid Halilhodzic
yang dipecat karena berselisih dengan banyak pemain.

Kemampuan
untuk membangun hubungan baik dengan pemain itu pula yang diakui Regragui
menjadi salah satu kunci keberhasilannya.

Ia menilai
bahwa dirinya memiliki kelompok para pemain yang luar biasa dan mampu menghormati
serta mengikuti instruksi.

“Jika anda
mengatakan kepada saya di awal turnamen bahwa kami akan melawan seluruh tim top
ini tanpa kalah dan kebobolan, saya akan langsung menandatanganinya,” ucapnya.

“Saya
memiliki kelompok pemain yang luar biasa. Mereka menghormati instruksi,” pungkasnya.

Di babak
perempat final, Sabtu (10/12/2022), Maroko akan menghadapi Portugal.