MSPORTS – Brentford berhasil mendapatkan mantan kapten Burnley,
Ben Mee, secara gratis dan mengontraknya selama dua tahun.
Bek tengah berusia 32 tahun ini meninggalkan Burnley setelah
membela mereka sejak 2011. Seperti diketahui, Burnley terdegradasi dari Premier
League pada musim lalu.
Menurut pelatih Brentford, Thomas Frank, pemain yang
merupakan lulusan akademi Manchester City ini akan menambah kualitas dan juga
pengalaman bagi timnya.
“Saya sangat senang kami mampu merekrut Ben. Dia akan
menambah banyak kualitas dan pengalaman ke dalam skuad. Dia melewati enam tahun
yang bagus bersama Burnley di Premier League,” kata Frank dikutip situs resmi
klub.
“Saya sangat suka pola pikir bertahannya. Dia tahu caranya
mempertahankan kotak, dia tahu bagaimana memblok tembakan, dan dia tahu cara
memenangkan duel,” tambah Frank.
“Dia akan membawa kepemimpinan dan komunikasi ke dalam tim
yang mana sangat menarik. Dia memiliki kaki kiri yang bagus dan akan sangat
bagus bagi kami dalam situasi bola mati di kedua kotak,” tegas Frank.
“Saya menantikan menambahkannya ke dalam skuad,” pungkas
Frank.
Patrick Vieira sedikit tertawa saat ia dihadapkan dengan pertanyaan yang tak terelakkan, tentang hubungannya dengan…
Pelatih AS Roma Claudio Ranieri mengungkapkan dirinya belum tentu akan memainkan penyerang Paulo Dybala dan…
Pelatih kawakan Claudio Ranieri bakal menjalani laga perdananya untuk AS Roma musim ini, saat bertandang…
Klub raksasa Serie A Juventus, dikabarkan membuka opsi untuk melepas pemain anyar mereka, Douglas Luiz,…
Mantan gelandang Inter dan Fiorentina Borja Valero meyakini, pemahaman Romelu Lukaku tentang gaya bermain Antonio…
Pelatih Napoli Antonio Conte mengonfirmasi Scott McTominay bisa bermain, saat menjamu AS Roma, dalam lanjutan…