Categories: FootballLiga 1

BRI Liga 1: Saling Balas, Bhayangkara FC dan Persib Bandung Berbagi Angka

MSPORTS –
Bhayangkara FC dan Persib Bandung harus puas berbagi angka dalam pertandingan
perdana mereka di BRI Liga 1 222/2023. Bermain di Stadion Wibawa Mukti,
Cikarang, kedua tim bermain imbang, 2-2.

Bhayangkara
yang bertindak sebagai tuan rumah dalam pertandingan ini memimpin terlebih
dahulu pada menit ke-37. Gol tercipta dari kesalahan lini pertahanan Persib.

Kiper
Fitrul Dwi mengirim umpan pendek di depan kotak penalti kepada Robi Darwis. Namun,
bola berhasil dicuri oleh Hargianto yang kemudian mengarah kepada Youssef
Ezzejjari.

Mendapat ruang
kosong dan tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Fitrul, mantan penyerang
Persik Kediri ini mun dengan mudah menceploskan bola.

Namun,
hanya empat menit berselang, Maung Bandung mampu menyamakan kedudukan lewat
sundulan salah satu pemain barunya, Rachmat Irianto. Mantan pemain Persebaya
ini mendapat umpan dari sepakan pojok Zalnando.

Dua menit
babak kedua berjalan, Persib mampu berbalik unggul. Frets Butuan melepaskan
tendangan keras dari luar kotak penalti setelah menerima umpan pendek dari
David Da Silva.

Serangan
bertubi-tubi Bhayangkara akhirnya berbuah pada menit ke-84. Mereka mampu menyamakan
kedudukan lewat pemain pengganti, Sani Rizki Fauzi. Pemain berusia 24 tahun
tersebut berhasil menyundul bola memanfaatkan umpan tendangan bebas Hargianto.

Di pertandingan
selanjutnya, Persib akan menjamu Madura United. Sementara Bhayangkara akan
bertandang ke kandang Persik Kediri.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Peluang Timnas Indonesia Lolos Ke Piala Asia U-20 2025

Timnas Indonesia bakal menghadapi Yaman pada matchday terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, Minggu…

2 jam ago

Ole Gunnar Solskjaer Akui Kesalahan Bawa Pulang Cristiano Ronaldo Ke Manchester United

Mantan manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengakui bahwa ia dan klub telah membuat kesalahan…

3 jam ago

Jadwal MPL ID S14 Hari Ini: Persaingan Tiket Playoff Memanas!

MPL ID Season 14 kembali berlanjut! Turnamen Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia itu telah…

3 jam ago

Jadwal, Hasil & Klasemen Timnas Indonesia Di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Tim Nasional Indonesia tengah bertarung di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Di ajang tersebut, Skuad…

4 jam ago

Buntut Kerusuhan, Laga Genoa Versus Juventus Digelar Tanpa Penonton

Laga Serie A antara Genoa dan Juventus yang dijadwalkan digelar pada Sabtu (28/9) pukul 23:00…

18 jam ago

Wayne Rooney Tetap Yakin dengan Opsi di Lini Depan Plymouth Argyle FC

Pelatih kepala Plymouth Argyle FC, Wayne Rooney tetap merasa yakin dengan pilihan penyerang yang tersedia…

20 jam ago