Brighton akan menjadi tuan rumah bagi Arsenal di AMEX Stadium pada pekan ke-32 Premier League 2023/2024. Pertandingan antara kedua tim ini dijadwalkan akan dimulai pada Sabtu (6/4), pukul 23:30 WIB.
Pada laga sebelumnya, Brighton dan Arsenal menghasilkan performa yang berbeda. Brighton bermain imbang 0-0 ketika bertamu ke markas Brentford, sementara Arsenal berhasil mengalahkan Luton Town dengan skor 2-0 di kandang.
Salah satu dari dua gol Arsenal ke gawang Luton dicetak oleh Martin Odegaard, sementara gol lainnya dicatat sebagai bunuh diri oleh pemain lawan.
Brighton hanya mampu meraih tiga kemenangan dalam 11 pertandingan terakhir mereka di Premier League, sedangkan Arsenal telah meraih sembilan kemenangan dan tidak terkalahkan dalam sepuluh pertandingan terakhir mereka di kompetisi ini.
Dengan performa yang jauh lebih meyakinkan daripada Brighton, Arsenal layak menjadi favorit untuk meraih kemenangan dalam pertandingan ini.
Prakiraan Susunan Pemain
Brighton (4-2-3-1): Verbruggen; Estupinan, Dunk, Hecke, Veltman; Baleba, Gross; Adingra, Pedro, Enciso; Welbeck.
Pelatih: Roberto De Zerbi.
Arsenal (4-3-3): Raya; Kiwior, Magalhaes, Saliba, White; Rice, Jorginho, Odegaard; Martinelli, Havertz, Saka.
Pelatih: Mikel Arteta.
Persikabo 1973 harus mengakui keunggulan tuan rumah Persiraja Banda Aceh dengan skor 3-1, dalam lanjutan…
Belanda sukses mengamankan tiket ke perempat-final, setelah menaklukkan Hungaria dengan skor 4-0, di laga kelima Grup…
Jerman mengunci status juara grup setelah mengamankan kemenangan telak 7-0 atas Bosnia dan Herzegovina, di laga kelima…
Bhayangkara FC akan menjalani laga lanjutan Liga 2 2024/25 dengan menjamu tim dasar klasemen Grup…
Mike Tyson harus mengakui kekalahan di tangan Jake Paul dalam pertarungan tinju yang digelar di…
Pelatih Paul Munster menegaskan laga ini sangat penting untuk dimenangkan. Ini adalah laga klasik, dua…