Categories: FootballLiga Inggris

Bruno Fernandes Sebut Manchester United Punya Sejarah Hebat Menang Comeback

MSPORTS – Kapten Manchester United Bruno Fernandes menyebut timnya memiliki sejarah untuk menang comeback, usai timnya menang 3-2 atas Nottingham Forest setelah tertinggal dua gol lebih dulu pada Sabtu (26/8).

Bermain di kandang sendiri, United tertinggal dua gol langsung pada empat menit pertama melalui gol Taiwo Awoniyi and Willy Boly, sebelum Christian Eriksen memangkas jarak beberapa menit kemudian.

Fernandes kemudian menciptakan asis untuk Casemiro yang menyamakan kedudukan pada babak kedua. Gelandang asal Portugal tersebut kemudian mencetak gol kemenangan dari titik putih setelah Marcus Rashford dijatuhkan Danilo di kotak terlarang.

“Kami tahu jika kami mencetak gol di babak pertama, fans akan mendukung kami,” kata Fernandes, dikutip dari situs resmi United.

“Bahkan ketika kedudukan 2-0, para penggemar masih memberikan dukungan kepada kami, tetap ada untuk kami.”

“Dan jelas ketika kami mendapatkan gol itu, itu memberikan semangat kepada semua orang – para pemain di lapangan, para penggemar di tribun, dan mereka tahu bahwa tim ini mampu untuk bangkit.”

“Klub ini punya banyak prestasi dalam comeback ketika dalam posisi tertinggal, jadi mereka tahu kami mampu melakukannya, mereka tahu kami punya semangat yang besar di tim. Kami punya semangat besar yang akan kami lakukan. hal yang benar untuk mendapatkan hasilnya.”

Asis Fernandes untuk menyamakan kedudukan merupakan hasil dari kombinasi operan cantik di area lawan. Berawal dari tendangan bebas, alih-alih melepaskan umpan ke kotak penalti, gelandang Portugal tersebut memberikan umpan kepada Rashford di sisi kiri.

Rashford lalu mengembalikan bola ke Fernandes di kotak penalti, yang dengan tenang menyodorkan bola kepada Casemiro.

“Saya melihat Marcus (Rashford) punya banyak ruang di luar kotak penalti,” jelas Bruno.

“Saya mencoba memberinya umpan untuk memberinya waktu untuk menembak. Umpan saya agak tinggi, jadi dia harus mengontrol bola dan tidak bisa menambahkan kontrol yang tepat karena bolanya tidak mudah.”

“Tetapi, setelah itu, dia melakukan kontrol yang hebat, sentuhan yang hebat. Dan umpan silang dari Rashy lah yang menjadi penentu gol karena bola darinya luar biasa; di waktu yang tepat, dengan kecepatan yang tepat, dan setelahnya adalah soal memasukkan bola ke dalam gawang atau memahami siapa yang berada di posisi terbaik.”

“Case[miro] berada di posisi terbaik. Dia bisa melihat seluruh gawang dan jelas kiper berlari ke saya. Jadi jika saya memberikan bola ke Case, [kiper] harus kembali ke tempat yang sama. Jadi Case punya waktu untuk mengontrol dan mencetak gol. Itu yang paling penting bagi kami.”

United kini duduk di peringkat ketujuh dengan enam angka dari tiga laga. Pada laga selanjutnya, United akan bertamu ke kandang runner-up Premier League musim lalu Arsenal pada Minggu (3/9) mendatang.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Kakang Rudianto Berharap Dapat Menit Bermain di Timnas Indonesia

Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto mencanangkan tekad untuk berkontribusi lebih baik bersama Tim Nasional Indonesia.…

3 jam ago

Robi Darwis Siap Jawab Kepercayaan Pelatih di Piala AFF 2025

Robi Darwis merupakan satu dari tiga pemain Persib Bandung yang dipanggil PSSI untuk memperkuat Tim…

3 jam ago

PSIS Semarang Siap Cari Amunisi Baru Jelang Putaran Kedua

Meski kompetisi Liga 1 2024/25 baru menyelesaikan laga pekan ke-10, namun PSIS Semarang ternyata sudah…

3 jam ago

Bali United Manfaatkan Jeda Kompetisi dengan Gelar Uji Coba

Bali United memanfaatkan jeda kompetisi Liga 1 2024/25 dengan menggelar program latihan intensif di Bali…

3 jam ago

Pemain Rans Nusantara Termotivasi untuk Cetak Gol Lagi

RANS Nusantara berhasil mendapatkan tiga poin perdana dalam rangkaian tur Papua di lanjutan pertandingan Liga…

3 jam ago

Supardi Nasir Jaga Asa Nusantara United di Tiga Besar

Umur tampaknya hanya sekadar deretan angka bagi Supardi Nasir. Menginjak usia 41 tahun, dia masih…

4 jam ago