Categories: Carabao CupFootball

Bungkam Nottingham Forest, Manchester United Lolos ke Final Carabao Cup

MSPORTS – Manchester United semakin dekat untuk mengakhiri paceklik gelar usai mengalahkan Nottingham Forest 2-0 di leg kedua partai semifinal Carabao Cup yang digelar pada Kamis (2/2) dini hari WIB.

Hasil ini menjadikan United akan melakoni partai final melawan Newcastle United yang akan digelar pada 26 Februari mendatang di stadion Wembley.

Bermain di Old Trafford, United sebagai tuan rumah sudah unggul tiga gol setelah sebelumnya berhasil menang 3-0 di leg pertama di kandang Forest.

Situasi ini membuat pertandingan berjalan lamban di awal sebelum Forest memiliki peluang melalui Brennan Johnson di pada menit 34. Namun upayanya masih berhasil diamankan kiper United yang berjaga pada laga itu, Tom Heaton.

Lalu melalui serangan balik, Johnson berhasil menusuk dan memberikan umpan kepada Emmanuel Dennis, yang tembakannya membentur rekan setimnya, Sam Surridge.

Sementara United memiliki kesempatan melalui sundulan Wout Weghorst yang juga masih belum membuka skor.

Pada babak kedua, United memasukkan Jadon Sancho, Marcus Rashford, dan Anthony Martial yang langsung membuat perbedaan.

Martial berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-73 melalui asis dari Rashford.

Lalu tiga menit kemudian, Fred menggandakan kedudukan untuk menjadikan skor agregat 5-0.

Rashford kembali memberikan asis keduanya pada laga ini yang mampu dimaksimalkan dengan sontekan dari Fred dan memastikan tiket ke babak final.

Jika mampu menjadi juara Carabao Cup, trofi ini merupakan yang pertama sejak United meraih gelar Europa League saat masih di bawah pelatih Jose Mourinho pada 2017 lalu.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Usai Dihajar Jepang, Hajime Moriyasu Bicara Kans Timnas Indonesia Tembus Piala Dunia

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, berbicara kans timnas Indonesia tembus Piala Dunia. Menurut Hajime Moriyasu, timnas…

16 menit ago

Hajime Moriyasu Ungkap Resep Jepang yang Hajar Timnas Indonesia

Jepang meraih kemenangan 0-4 atas timnas Indonesia pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi…

59 menit ago

Shin Tae-yong Tidak Garansi Timnas Indonesia Lolos ke Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Shin Tae-yong tidak memberikan garansi untuk timnas Indonesia lolos ke putaran 4 Kualifikasi Piala…

1 jam ago

Dicoret di Laga Kontra Jepang, Shin Tae-yong Akui Eliano Reijnders belum Sesuai Kriteria Timnas Indonesia

Pelatih Shin Tae-yong mengungkapkan alasan mencoret Eliano Reijnders dalam daftar susunan pemain timnas Indonesia saat…

2 jam ago

Shin Tae-yong Salahkan Ragnar Oratmangoen usai Timnas Indonesia Dibekuk Jepang

Timnas Indonesia dibekuk 0-4 oleh Jepang pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

2 jam ago

Erick Thohir Pasang Badan usai Timnas Indonesia Dicukur Jepang

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pasang badan usai timnas Indonesia dikalahkan Jepang dengan skor 0-4…

3 jam ago