Categories: MotoGPMotoGP News

Buntut Aksinya di GP Portugal, Marc Marquez Dapat Penalti Double Long Lap

MSPORTS – Marc Marquez (Repsol
Honda Team) dijatuhi hukuman penalti double long lap oleh MotoGP. Sanksi ini diberikan
karena aksinya pada GP Portugal, Minggu (26/3/2023).

Ketika balapan baru berjalan tiga lap dan
memasuki tikungan ketiga, Marquez bersenggolan dengan Jorgen Martin (Prima
Pramac Racing).

Juara dunia enam kali tersebut
lalu mengerem dan menabrak Miguel Oliveira (CryptoDATA RNF MotoGP Team) yang
membuat keduanya terjatuh.

Pihak MotoGP menyebut bahwa
Marquez melanggar aturan nomor 1.21.2 dan mendakwanya ‘berkendara dengan tidak
bertanggung jawab’.

Insiden tersebut membuat tangan
Marquez sendiri mengalami cedera. Jika ia fit, hukuman di atas akan ia jalani
pada GP Argentina (3/4/2023).

Usai balapan, Marquez pun meminta maaf
kepada Oliveira karena telah membuatnya gagal menyelesaikan balapan di sirkuit
negaranya sendiri tersebut.

“Pertama-tama, saya ingin
mengatakan sangat meminta maaf kepada Oliveira, timnya, dan penggemar Portugal
karena ini adalah balapannya,” ucap Marquez.

“Saya melakukan kesalahan yang
besar hari ini. Tentu saja, itu bukan tujuan saya agar ini terjadi. Saya sepenuhnya
menerima dan menghormati penlati double long lap di GP Argentina karena saya
melakukan kesalahan,” pungkasnya.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Diharapkan Jadi Ajang Pembibitan

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 di hari kedua telah sukses terlaksana. Beberapa pertandingan…

8 jam ago

Persik Kediri Berambisi Raih Tiga Poin, meski Tengah Pincang

Meski harus kehilangan 4 pemain, Persik Kediri tetap mentargetkan meraih hasil maksimal saat menantang tuan…

8 jam ago

Empat Wasit Indonesia Bertugas di AFC Champions League Two

Empat wasit Indonesia dipercaya menjadi pengadil salah satu pertandingan matchday pertama AFC Champions League Two…

9 jam ago

Erick Thohir Pastikan Berkomitmen kepada Timnas Putri Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan tidak pernah membeda-bedakan komitmen dalam membangun sepak bola nasional.…

9 jam ago

Talenta Muda Real Madrid: Lima Pemain Termuda yang Cetak Gol di Liga Champions

Real Madrid dikenal sebagai klub yang melahirkan banyak talenta muda berbakat. Di ajang Liga Champions,…

9 jam ago

Persebaya Surabaya Berambisi Kalahkan PSBS Biak

Persebaya Surabaya sedang menikmati tren positif yang berada di posisi ke-2 klasemen sementara Liga 1…

9 jam ago