Buntut Tindakan Tidak Senonoh, Joshua Primo Dapat Hukuman 4 Pertandingan dari NBA
Foto: nba.com
MSPORTS –
National Basketball Association (NBA) menjatuhkan hukuman empat pertandingan
tanpa upah kepada Joshua Primo.
Sanksi ini
diberikan kepada pemain berusia 20 tahun tersebut karena dugaan aksinya yang menunjukkan
dirinya yang telanjang kepada seorang wanita.
Kasus tersebut
pula yang membuatnya dipecat oleh klubnya, San Antonio Spurs, pada Oktober
tahun lalu. Saat itu, Primo disebut melakukan aksinya tersebut kepada
psikologis klub.
NBA
kemudian melakukan investigasinya sendiri. Mereka menyatakan tidak menemukan bukti
bahwa Primo melakukan tindakan seksual.
Meski begitu,
NBA tetap menyatakan bahwa tindakan Primo tersebut tidak sesuai dengan standar
liga.
“NBA
mengumumkan hari ini bahwa Joshua Primo telah dihukum empat pertandingan tanpa
bayaran karena melakukan tindakan yang merugikan liga,” tulis NBA.
“Liga
melakukan investigasi sendiri dan berkonsultasi dengan para ahli terkait. Setelah
proses tersebut, liga menemukan bahwa Primo terlibat dalam perilaku yang tidak tidak
pantas dan menyinggung dengan mengekspos dirinya kepada perempuan.”
“Primo
menyatakan bahwa tindakannya tidak disengaja, dan liga tidak menemukan bukti
bahwa dia terlibat dalam pelanggaran seksual atau pelanggaran lainnya selain
dari paparan singkat ini. Namun demikian, perilaku ini tidak sesuai dengan
standar liga dan memerlukan disiplin,” tutup pernyataan dari NBA.
Hingga kini,
Primo memang belum memiliki klub. Hukuman di atas pun akan dijalani ketika ia
kembali.
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.