Categories: BWFOther Sports

BWF World Tour Finals: Viktor Axelsen Begitu Tangguh, Ginting Jadi Runner-Up

MSPORTS –
Anthony Sinisuka Ginting tidak berdaya ketika menghadapi Viktor Axelsen di
partai final BWF World Tour Finals 2022 di Nimibutr Arena, Thailand, Minggu
(11/12/2022).

Andalan
Indonesia di tunggal putra tersebut kalah langsung dalam dua set dari Axelsen
yang saat ini merupakan pemain nomor satu dunia.

Ginting sebetulnya
tidak bermain dengan buruk. Hanya saja, Axelsen yang tampil begitu luar biasa.

Pada set
pertama, Ginting kalah dengan 13-21. Ia sebetulnya begitu sering melakukan
tetapi pertahanan dari Axelsen sangatlah kuat.

Hasilnya, aksi
dari pemain setinggi 194 meter tersebut membuat Ginting melakukan kesalahan
sendiri. Tercatat, ada setidaknya lima pukulan Ginting yang meyangkut di net.

Axelsen pun
mengakhiri set pertama dengan pukulan smash yang keras.

Pada set
kedua, Ginting sempat langsung tertinggal jauh. Lagi-lagi pertahanan menjadi
kunci bagi Axelsen karena membuat Ginting mati kutu.

Ginting
baru meraih poin pertamanya pada set kedua ini ketika Axelsen sudah
mengumpulkan lima angka. Axelsen bahkan menutup interval dengan keunggulan
delapan poin, 11-3.

Ginting
berusaha untuk bangkit dan meraih tiga poin beruntun. Namun, Axelsen langsung
kembali mengambil alih permainan hingga unggul 19-9.

Saat laga
tinggal menyisakan dua poin, Ginting justru tampil luar biasa. Ia mempercepat
serangannya dan terus-menerus menyerang. Itu membuat dirinya meraih lima poin
beruntun dan menjadi hanya tertinggal enam angka saja, 13-19.

Sayangnya,
perjuangan Ginting berakhir setelah netting yang begitu tipis dari Axelsen
gagal ia kembalikan. Axelsen pun menang dengan 21-14.

Hasil ini
membuat Axelsen mampu mempertahankan gelar karena tahun lalu ia menang atas
Kunlavut Vittidsarn.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Hasil La Liga: Tampil Dominan, Real Madrid Hempaskan Leganes 3-0

Raksasa La Liga Real Madrid meneruskan tren kemenangan mereka, setelah berhasil menumbangkan Leganes dengan skor 3-0, di laga pekan…

7 jam ago

Hasil Serie A: Gol Tunggal Romelu Lukaku Bawa Napoli Ke Puncak Klasemen

Napoli berhasil kembali ke puncak klasemen, setelah mengalahkan AS Roma dengan skor tipis 1-0, di laga pekan ke-13 Serie…

7 jam ago

Hasil Liga Inggris: Ruben Amorim Debut, Manchester United Gagal Atasi Ipswich Town

Ruben Amorim gagal mempersembahkan kemenangna di laga debutnya untuk Manchester United, setelah ditahan imbang 1-1 Ipswich Town, laga…

8 jam ago

Hasil Liga Inggris: Bungkam Southampton, Liverpool Kian Kokoh di Puncak Klasemen

Liverpool berhasil menang comeback setelah sukses mengalahkan Southampton dengan skor ketat 3-2, dalam laga pekan 12 Liga Primer…

8 jam ago

Akui Dapat Tugas Berat, Patrick Vieira Berharap Segera Ambil Hati Suporter Genoa

Arsitek baru Genoa, Patrick Vieira mengungkapkan tak mudah untuk menangani tim di tengah kompetisi, dan…

14 jam ago

Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025: Indonesia Dipermak Thailand 71-112

Timnas basket Indonesia tak bisa berbuat banyak, saat menjamu Thailand di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Pasukan…

14 jam ago