MSPORTS – Real Madrid
memang berhasil mengalahkan Cacereno dalam babak 32 besar Copa del Rey
(3/1/2023). Namun, mereka hanya bisa mencetak satu gol saja ke gawang tim yang
bermain di kasta keempat sepak bola Spanyol tersebut.
Pelatih Los Blancos, Carlo
Ancelotti, membeberkan alasan dari kegagalan timnya untuk mencetak lebih banyak
gol tersebut.
Menurut sosok asal Italia
tersebut, dirinya terpaksa memainkan bola panjang, sebuah taktik yang tidak
bisa mereka mainkan.
Hal tersebut pun berdampak
pada terbuangnya potensi para pemain mereka yang bertubuh kecil seperti Eden Hazard
dan Rodrygo.
“Itu pertandingan yang
ketat, pertarungan yang berat. Ada banyak duel, banyak bola panjang. Tim mampu
menyelesaikan pekerjaan dan saya puas karena ini bukan jenis pertandingan di
mana kami terbiasa,” ungkapnya.
“Kami memilih lebih banyak
bola panjang dan kami mampu beradaptasi. Saya suka dengan apa yang saya lihat
sejak awal hingga akhir,” tegasnya.
Permainan negatif yang
diperagakan oleh Cacereno bahkan membuat Ancelotti menilai bahwa itu bukanlah
sebuah permainan sepak bola.
“Anda tidak bisa bermain
sepak bola seperti ini. Bagi saya, ini bukanlah sepak bola. Ini memang bagus
karena tim yang lebih kecil bertarung melawan yang besar. Itu bagus untuk
pendukung. Namun, mereka juga ingin menyaksikan sepak bola yang bagus,” ucapnya.
Hasil ini pun membuat Real
Madrid melaju ke babak 16 besar. Ancelotti pun yakin bahwa timnya bisa memenangkan
kompetisi ini.
“Tim memiliki kualitas
untuk bersaing di setiap kompetisi yang dimainkan,” pungkasnya.
Chrishella Theno, seorang influencer pecinta badminton baru saja membagikan momen bahagianya bersama banyak orang. Momen…
Persikabo 1973 menghadapi tantang baru saat menjamu PSPS Pekanbaru dalam lanjutan Liga 2 2024/25, Minggu…
Persikabo 1973 mengincar kemenangan, saat menjamu PSPS Pekanbaru dalam lanjutan Liga 2 2024/25 di Stadion…
Arne Slot mengatakan Liverpool perlu mempertahankan performa mereka pada level tinggi jika ingin menikmati musim…
Manajer Manchester City Pep Guardiola mengatakan mungkin tim lain layak memenangkan Liga Primer setelah periode…
Pemain muda PSIM Yogyakarta, Muhammad Fariz sudah kembali ke lapangan hijau setelah absen sekitar tiga…