Carlo Ancelotti Ungkap Kunci Sukses Permalukan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti mengungkapkan resep keberhasilan anak asuhnya mempermalukan Barcelona dengan skor telak, 4-1, dalam laga final Piala Super Spanyol di Stadion Al-Awwal Park, Riyadh, Minggu (15/1) dini hari WIB.
Keberhasilan Los Blancos tak lepas dari performa menakjubkan Vinicius Junior yang mengemas hat-trick di babak pertama. Kemudian ditambah gol Rodrygo serta kebobolan dari sepakan Robert Lewandowsi.
“Kami ingin memenangkan final. Kami pantas memenangkannya. Kami memulai dengan baik dan memanfaatkan keunggulan di awal. Vinicius sedang dalam performa yang luar biasa dan dari sana pertandingan lain dimulai,” katanya dikutip dari laman resmi klub.
“Barcelona menguasai bola dan berusaha mencari peluang. Sulit bagi kami untuk mendapatkannya kembali. Hingga skor 4-1 pertandingan terbuka dan kami berusaha mengendalikannya. Di babak kedua, tim sangat bagus di lini belakang dan kami menampilkan performa yang sangat lengkap,” sambung Ancelotti.
Menurut pelatih asal Italia ini, satu kunci sukses Madrid mengobrak-abrik pertahanan Blaugrana tak lepas dari keputusannya memainkan Vinicius, Jude Bellingham, dan Rodrygo di lini depan.
Tidak adanya penyerang tunggal, membuat ketiganya bermain lepas dan bebas bergerak, sehingga membuat bek Barca kewalahan mengawal mereka.
“Kami sangat berbahaya karena ada mobilitas di depan dan kami tidak memiliki penyerang tetap. Artinya lawan tidak bisa menjaga kami. Itu karena Vinicius, Bellingham, dan Rodrygo mobile,” jelas Don Carlo.
Ancelotti memutuskan menarik keluar Vinicius pada menit ke-82, dan digantikan oleh Eduardo Camavinga. Ia mengaku keputusan itu untuk menghindari Vini dari kelelahan dari baru pulih dari cedera.
“Saya menarik keluar Vinicius karena kelelahan, bukan untuk menghindari masalah. Dia melakukan pekerjaan luar biasa secara fisik. Untuk menghindari masalah dan karena dia kembali dari cedera, saya menariknya keluar selama 10 menit,” tukasnya.
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.